2,5 Tahun Bertugas Irjen Pol Panca Pamit, Berikan Terbaik Kepada Kapolda Sumut

Sabtu, 22 Juli 2023 - 12:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

2,5 Tahun Bertugas Irjen Pol Panca Pamit, Berikan Terbaik Kepada Kapolda Sumut (detikindonesia.co.id)

2,5 Tahun Bertugas Irjen Pol Panca Pamit, Berikan Terbaik Kepada Kapolda Sumut (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID, MEDAN  –  Pergi untuk Kembali, Irjen Panca Putra Simanjuntak pamit kepada masyarakat dan seluruh personil Polda Sumut, (21/7). Pengabdian Panca selama 2,5 Tahun di Polda Sumut mendapat apresiasi dari lapisan masyarakat.

Irjen Panca bangga bisa memimpin Polda Sumatera Utara selama 2,5 tahun. Menurutnya banyak suka dan duka selama menjadi Kapolda Sumut.

“Saya mengucapkan selamat datang kepada Kapolda Sumut yang baru beserta istri dan keluarga. Dengan datangnya Kapolda Sumut Irjen Agung Setya Imam Effendi penyerahan komando kepimpinan berpindah. 2,5 bulan saya bekerja dan mengabdikan diri. Tentu banyak suka dan dukanya,”pungkasnya saat memberikan sambutan pada acara farawell parade dan pemberian pataka.

Selama bertugas, Panca yang digelar Jenderal Pembangunan oleh masyarakat banyak mengungkap kasus yang menonjol diantaranya kasus vaksin kosong, perampokan toko emas, kerangkeng Langkat. Selain itu, selama 2,5 tahun ia bersama jajaran Polda Sumut juga melaksanakan penekanan pandemi Covid-19 dan ajang Internasional F1 Powerboat di Balige.” Saya yakin ini akan menjadi sejarah,”tandasnya.

Kemudian Panca juga menyebutkan kalau selama kepemimpinannya, Polda Sumut juga mendapatkan penghargaan tertinggi sebagai penghargaan terbaik Polda dari Kompolnas RI. “Polda Sumut akhirnya mendapatkan penghargaan tertinggi sebagai penghargaan terbaik dari Kompolnas,” ujarnya.

Berikan bakti terbaik kepada masyarakat, saya berharap kepada seluruh anggotanya Polri, harus memberikan yang terbaik kepada Kapolda Sumut yang baru ini.

Baca Juga :  Penganiayaan Wartawan Kembali Terjadi, Ketum FR Pertanyakan Kerjanya Kapolda Sumut

Iapun percaya dan yakin kepemimpinan Kapolda Sumut yang baru ini bisa menjalankan tugas dengan baik. Khususnya dalam rangka pengamanan Pemilu dan PON.

“Saya mohon diri dan mohon maaf, jika dalam menjalankan tugas. Ada yang tidak berkenan. Kami juga mohon doa, atas ditempatkan saya ditempat yang baru. Sumut ini kampung kelahiran saya,” tutupnya.

Selama bertugas di Polda Sumut, Panca melakukan pembangunan infrastruktur gedung dan peningkatan sandang pangan. Diantaranya Balai wartawan, Mako Brimob di Sampali, Rusun Ditsabhara, Rehab gedung Polres-polres, Polsek dan pembangunan Lapangan Olahraga.

Sementara itu, Kapolda Sumut Irjen Agung Setya Imam Effendi ingin mengajak seluruh anggota, untuk meneruskan kebaikan dalam tugas. “Kami akan teruskan nilai ini ditengah kita dalam menjalankan tugas,” ucapnya.

Baca Juga :  Demi Lestarikan Seni Budaya Reog Keluarga Mbah Jumani Rela Rogoh Kocek Pribadi, Wabup Bagus Santoso Berikan Apresiasi

Agung mengajak seluruh anggota untuk mendoakan Irjen Panca Putra Simanjuntak ditempat tugasnya yang baru.

“Mari kita berikan doa terbaik kepada Panca Putra dan keluarga untuk mengabdi ditempat yang baru,” ucapnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI A.H
Sumber :

Berita Terkait

Bapperida Kota Tidore Kepulauan Gelar Technical Meeting Lomba Inovasi Daerah Tahun 2024
Ratusan ASN Tidore Kepulauan Terima SK Pengangkatan 100 Persen
Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Upacara Hardiknas 2024 di Halaman Kantor Walikota
Pemkot Tidore Kepulauan Dukung Kunjungan Peserta Forpimpas di Kota Tidore
Selain PKB, Gerindra dan PAN, Hj Eka Dahliani Usman Juga Ikut Ambil Formulir Pendaftaran di Nasdem
Bakal Calon Bupati Halsel, Hj Eka Dahliani Usman Dapat Undangan dari DPP PKB
Rizk Yunanda Sitepu Kembali Daftar Penjaringan Bacalon Bupati Langkat di 5 Parpol Ini
Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Rapat Evaluasi dan Pendampingan Penyusunan Profil Kelurahan

Berita Terkait

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:47 WIB

Bapperida Kota Tidore Kepulauan Gelar Technical Meeting Lomba Inovasi Daerah Tahun 2024

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:42 WIB

Ratusan ASN Tidore Kepulauan Terima SK Pengangkatan 100 Persen

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:38 WIB

Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Upacara Hardiknas 2024 di Halaman Kantor Walikota

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:32 WIB

Pemkot Tidore Kepulauan Dukung Kunjungan Peserta Forpimpas di Kota Tidore

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:26 WIB

Selain PKB, Gerindra dan PAN, Hj Eka Dahliani Usman Juga Ikut Ambil Formulir Pendaftaran di Nasdem

Kamis, 2 Mei 2024 - 21:45 WIB

Rizk Yunanda Sitepu Kembali Daftar Penjaringan Bacalon Bupati Langkat di 5 Parpol Ini

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:34 WIB

Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Rapat Evaluasi dan Pendampingan Penyusunan Profil Kelurahan

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:29 WIB

4 Bulan Gaji ASN Lingkup Pemda Halsel Belum Terbayar

Berita Terbaru