70 Persen Warga Puas Soal Transportasi Jakarta, Pengamat Beberkan Prestasi Heru

Minggu, 26 Mei 2024 - 14:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Hasil penelitian oleh lembaga Arus Survei Indonesia (ASI) memperlihatkan adanya sekitar 70 persen lebih masyarakat Jakarta yang mengaku puas atas kinerja Penjabat (Pj) Gubernur DKI, Heru Budi Hartono dalam mengatasi persoalan transportasi.

70 persen lebih terebut adalah gabungan dari 12,5 persen masyarakat yang mengaku sangat puas serta 62,3 persen masyarakat mengaku cukup puas. Sementara itu, terdapat 18,5 persen masyarakat mengaku kurang puas, serta 4,5 persen mengaku sangat tidak puas. Adapun masyarakat yang mengaku tidak tahu hanya berjumlah 2,3 persen.

Pengamat Transportasi dari Forum Warga Kota Jakarta (FAKTA), Azas Tigor Nainggolan mengaku tidak heran melihat hasil survei tersebut, lantaran Heru sangat serius dalam menyelesaikan program prioritas, diantaranya masalah transportasi dan kemacetan.

Ia menyontohkan diantara kinerja Heru di bidang transportasi publik, yakni dibangunnya Fase 1B kereta listrik Lintas Raya Terpadu (LRT) yang melayani rute Velodrome – Manggarai dengan lima stasiun lanjutan dari Velodrome, Jln Pemuda, Pramuka BPKP, Pasar Pramuka, Matraman dan Manggarai di depan RS Agung.

“Ini akan meningkatkan inter-konektivitas dan integrasi dengan moda transportasi publik lain di Jakarta dalam melayani masyarakat pengguna transportasi publik Jakarta serta berperan signifikan dalam memecahkan masalah kemacetan kota Jakarta,” ujar Azas Tigor Nainggolan dalam keterangannya, Minggu (26/5/2024).

Praktisi hukum yang akrab disapa Tigor ini menyampaikan, rute Fase 1B itu nantinya akan mencapai jarak 6,4 kilometer serta diharapkan dapat membawa 180.162 penumpang, atau minimal 80.000 – 100.000 penumpang per hari dengan target konstruksi awal dimulai pada paruh pertama 2023.

Baca Juga :  Sri Mulyani Sebut APBN April Surplus 75,5 Triliun

Tigor menjelaskan, pembangunan Fase 1B, tahap pertama hingga stasiun pertama yang akan selesai dan tepat track pada September 2024, dinilai dapat memudahkan mobilitas masyarakat dan mendorong integrasi moda angkutan umum di Jakarta seperti KAI Commuter Line dan MRT Jakarta serta Transjakarta.

Menurutnya, pembangunan Fase 1B ini sejalan dengan proses penyiapan Stasiun Manggarai sebagai stasiun sentral yang menjadi pertemuan berbagai moda transportasi publik.

“Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B ini adalah wujud nyata komitmen Pak Heru Budi Hartono dalam melakukan upaya memecahkan masalah kemacetan dengan terus mengembangkan layanan transportasi di Jakarta melalui ketersediaan banyak pilihan moda transportasi publik,” katanya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis :
Editor :
Sumber :

Berita Terkait

Bupati Freddy Thie Ajak Kokohkan Persatuan di Acara Puncak HUT Ke 21 Kaimana
Yayasan Milik Munawir Bahar Kasuba, Dia Anggarkan 4,1 Miliar, Oleh Bupati Halsel
Ratusan Massa Gelar Aksi di Pengadilan Negeri Stabat Langkat, Soal TPPO
Kapolres Halsel, Bersama Rombongan Kunjungi Polsek Gane Timur
Bapenda Malut Gelar Focus Group Discussion Peningkatan PAD Melalui Sidola Batagi
Bakal Calon Bupati, Hj Eka Dahliani Usman Beri Ucapan “Hut Halsel ke-21.Tahun 2024
Disinformasi Isu Deklarasi Paslon Boneftar-Fatah di Pilkada Manokwari 2024
PLN Indonesia Power Gelar Aksi Bersih Diarea Pantai Pelabuhan

Berita Terkait

Minggu, 16 Juni 2024 - 07:48 WIB

Capt Ali Ibrahim Serahkan Surat Dukungan DPP PAN Ke PAN Malut

Minggu, 16 Juni 2024 - 07:17 WIB

Bupati Freddy Thie Ajak Kokohkan Persatuan di Acara Puncak HUT Ke 21 Kaimana

Sabtu, 15 Juni 2024 - 13:23 WIB

Yayasan Milik Munawir Bahar Kasuba, Dia Anggarkan 4,1 Miliar, Oleh Bupati Halsel

Sabtu, 15 Juni 2024 - 13:22 WIB

Ratusan Massa Gelar Aksi di Pengadilan Negeri Stabat Langkat, Soal TPPO

Kamis, 13 Juni 2024 - 01:45 WIB

Kapolres Halsel, Bersama Rombongan Kunjungi Polsek Gane Timur

Senin, 10 Juni 2024 - 06:50 WIB

Bakal Calon Bupati, Hj Eka Dahliani Usman Beri Ucapan “Hut Halsel ke-21.Tahun 2024

Minggu, 9 Juni 2024 - 17:10 WIB

Disinformasi Isu Deklarasi Paslon Boneftar-Fatah di Pilkada Manokwari 2024

Minggu, 9 Juni 2024 - 11:45 WIB

PLN Indonesia Power Gelar Aksi Bersih Diarea Pantai Pelabuhan

Berita Terbaru

MALUKU UTARA

Capt Ali Ibrahim Serahkan Surat Dukungan DPP PAN Ke PAN Malut

Minggu, 16 Jun 2024 - 07:48 WIB