Lantik Kepengurusan Baru DPW Provinsi Riau, Ketum IMO-Indonesia: Momentum untuk Bangkit

Sabtu, 18 Februari 2023 - 11:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, RIAU– Ketua Umum Ikatan Media Online (IMO) Indonesia, Yakub F. Ismail melantik pengurus baru IMO Indonesia DPW Provinsi Riau periode 2023-2028 di Ballroom Hotel Furaya, Pekanbaru, Jumat (17/2/2023).

Dalam kesempatan itu, Yakub menyampaikan beberapa hal penting terkait peran IMO Indonesia dalam membangun iklim pemberitaan nasional yang kredibel dan berintegritas.

“Sejauh ini IMO Indonesia telah memberikan kontribusi besar dalam mendorong pemberitaan nasional yang berkualitas dengan tetap menjunjung tinggi kode etik jurnalistik,” kata Yakub dalam sambutannya, Jumat (17/2).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Yakub menilai, dalam era disrupsi digital ini, segala informasi beredar cukup masif sehingga sulit memfiltrasi informasi-informasi yang bias dan tidak memenuhi kaidah jurnalistik.

Baca Juga :  Satker Jajaran Kodam XVII/Cenderawasih Raih Penghargaan Nilai IKPA dan Zero Retur Terbaik Periode Semester II TA 2022

Ia mencontohkan banyaknya informasi mentah dan hoaks saat ini yang disebarluaskan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab baik itu melalui platform media massa maupun melalui media sosial.

“Di tengah kepungan beragam informasi liar yang memenuhi ruang-ruang publik, membuat masyarakat kesulitan membedakan mana informasi yang benar dan palsu. Alhasil, hadirnya IMO dengan komitmen kuat menjaga standar etik pemberitaan mampu meminimalisir efek negatif penyebaran informasi liar tersebut,” terang Yakub.

Yakub mengakui keberhasilan IMO dalam menjernihkan informasi publik itu tidak terlepas dari peran pengurus IMO di berbagai wilayah di seluruh Indonesia.

“Untuk itu, saya sangat mengapresiasi kegigihan dan kerja keras rekan-rekan IMO wilayah khususnya di Riau dalam menjaga komitmen pemberitaan yang kredibel dan bertanggung jawab,” ucapnya.

Baca Juga :  Tim Gabungan TNI Polri Evakuasi 33 Masyarakat Paro Nduga Ke Tempat Yang Aman

“Saya juga tak lupa mengucapkan selamat kepada pengurus baru IMO Indonesia DPW Riau, mudah-mudahan di bawah kepengurusan baru ini IMO Riau mampu memberikan yang terbaik lagi untuk hari ini dan akan datang,” tambahnya.

Yakub juga menambahkan bahwa dalam waktu dekat ini DPP IMO Indonesia akan meluncurkan aplikasi baru dalam rangka meningkatkan mutu pemberitaan dan memperluas jangkauan informasi bagi publik tanah air.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Fiqram
Sumber :

Berita Terkait

Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26% di Q1 2024 di Tengah Tantangan Ekonomi Global
Ambil Formulir Pendaftaran, Eka Dahliani Usman Optimis Dapat Rekom dari PSI
Sepi Wanimbo Minta Pemda Lanny Jaya Segera Membuka Akses Jalan Wamena Lanny Jaya
LPI Malut Desak Kajari Halsel Usut Temuan Dana Desa di 174 Desa
Bapperida Kota Tidore Kepulauan Gelar Technical Meeting Lomba Inovasi Daerah Tahun 2024
Ratusan ASN Tidore Kepulauan Terima SK Pengangkatan 100 Persen
Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Upacara Hardiknas 2024 di Halaman Kantor Walikota
Pemkot Tidore Kepulauan Dukung Kunjungan Peserta Forpimpas di Kota Tidore

Berita Terkait

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:52 WIB

Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26% di Q1 2024 di Tengah Tantangan Ekonomi Global

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:44 WIB

Ambil Formulir Pendaftaran, Eka Dahliani Usman Optimis Dapat Rekom dari PSI

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:39 WIB

Sepi Wanimbo Minta Pemda Lanny Jaya Segera Membuka Akses Jalan Wamena Lanny Jaya

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:37 WIB

LPI Malut Desak Kajari Halsel Usut Temuan Dana Desa di 174 Desa

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:47 WIB

Bapperida Kota Tidore Kepulauan Gelar Technical Meeting Lomba Inovasi Daerah Tahun 2024

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:38 WIB

Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Upacara Hardiknas 2024 di Halaman Kantor Walikota

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:32 WIB

Pemkot Tidore Kepulauan Dukung Kunjungan Peserta Forpimpas di Kota Tidore

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:26 WIB

Selain PKB, Gerindra dan PAN, Hj Eka Dahliani Usman Juga Ikut Ambil Formulir Pendaftaran di Nasdem

Berita Terbaru