Di Hadapan Pengurus HIPMI Jatim, LaNyalla Paparkan Tiga Kunci Sukses Sebagai Pengusaha

Rabu, 20 April 2022 - 06:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, SURABAYA – Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, menyampaikan keynote speech secara virtual pada buka puasa bersama Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jawa Timur.

Hadir dalam kegiatan itu, Ketua BPD HIPMI Jawa Timur, Rois S Maming, Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak, Ustadz Das’ad Latif, para senior HIPMI Jawa Timur dan pengurus serta anggota BPD HIPMI se-Jawa Timur.

Pada acara yang mengambil tema “Generasi Pengusaha Muda yang Tangguh dengan Menguatkan Keimanan Dalam Bulan Ramadan” itu, LaNyalla memaparkan tiga kunci sukses sebagai seorang pengusaha.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pertama, kata LaNyalla, teruslah belajar tentang dunia usaha. Sebab, hal itu adalah proses yang tiada henti, seiring dengan dunia bisnis yang terus berkembang, terutama di era dis-rupsi teknologi.

Baca Juga :  Buka Musrenbang RKPD Tahun 2024, Bupati Taliabu Paparkan Pembangunan Pemerintah Daerah

Kedua, perkuat ketakwaan. Jangan tinggalkan sholat wajib, tahajud dan Dhuha serta berdzikir. Karena itulah yang akan menyelamatkan dan menentukan apakah menjadi pengusaha untuk jalan kebaikan atau menjadi pengusaha untuk jalan keburukan.

“Ketiga, perkuat solidaritas sosial. Jadilah pengusaha yang tidak memikirkan diri sendiri. Jadilah pengusaha yang ringan tangan membantu sesama yang membutuhkan,” kata Senator asal Jawa Timur itu.

LaNyalla tak menampik jika dirinya merasa begitu senang bisa kembali menyapa kader-kader HIPMI Jatim.

“Ini seperti nostalgia bagi saya, karena HIPMI Jatim adalah salah satu rumah tempat saya dididik, dibina, didisiplinkan dan dibukakan jalan untuk meraih mimpi-mimpi besar sebagai seorang pengusaha,” ujar LaNyalla.

Baca Juga :  Ditampilkan Google Doodle, Ketua DPD RI Ajak Generasi Milenial Kenali Sosok Ismail Marzuki

Ia masih ingat ketika dahulu diberi amanah sebagai ketua HIPMI Jawa Timur. Suasananya mungkin belum senyaman sekarang. LaNyalla mengenang, saat itu bisa dikatakan HIPMI belum sementereng sekarang. Dulu, ingat LaNyalla, ia dan rekan-rekannya harus babat alas mengenalkan HIPMI.

LaNyalla juga masih ingat betul bagaimana dulu ia dan para pengusaha muda memang harus memulai semuanya dari bawah. Jatuh-bangun hal yang biasa.

“Saya ke mana-mana naik Vespa butut untuk menjalin silaturahim dan membuka jaringan usaha. Semua saya lakoni dengan penuh keikhlasan,” kata LaNyalla.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Harris
Sumber :

Berita Terkait

Kabinet Prabowo – Gibran Harus Ciptakan Orientasi Meritokrasi Agar Tidak Terjadi Polimerisasi
Taufik Madjid Untuk Pembangunan Desa Berkelanjutan di Maluku Utara
Memaknai Kunjungan Wapres di Tanah Papua
Gelar Haflah Akhirussanah Tahun 2024, Ponpes Nurul Amanah Wisudakan 155 Santri
Tahun Baru Hijriyah, Kulik Sejarah Peristiwa Hijrah Nabi Muhammad SAW
Gerakan Literasi Dimulai dari Honai
Membangun Kota Digital
Visi Ekonomi dan Pembangunan Sang Presiden NKRI

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 20:35 WIB

Demokrat Percayakan Duet Samaun – Donatus Maju di Pilkada Fakfak 2024

Jumat, 26 Juli 2024 - 17:41 WIB

Pemkot Tidore Kepulauan Beri Bantuan Sarana Usaha untuk 228 Pelaku UMKM

Jumat, 26 Juli 2024 - 17:15 WIB

Vendor Bank Indonesia Perwakilan Malut Digugat Kedua Kalinya 

Kamis, 25 Juli 2024 - 21:26 WIB

Seorang Ayah Setubuhi Anak Kandung, Satreskrim Polres Halsel, Siap Proses Hukum 

Kamis, 25 Juli 2024 - 19:48 WIB

Bupati Freddy Thie Sambut Kunjungan Kerja Kapolda Papua Barat

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:18 WIB

Pj Gubernur Papua Barat Buka Pendidikan dan Pelatihan Calon Paskibraka Papua Barat

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:10 WIB

Dapat Rekomendasi Golkar, YO-JOIN Sudah Kantongi Tiga SK untuk Pilkada Bintuni

Kamis, 25 Juli 2024 - 15:56 WIB

Kapolda Papua Barat Tiba Di Kaimana, Dijemput Secara Adat Suku Miere

Berita Terbaru

Nasional

PBNU Siapkan Pansus untuk Rebut Kembali PKB

Jumat, 26 Jul 2024 - 22:54 WIB

tajukflores