Edukasi Pemberdayaan Masyarakat Tentang Obat dan Makanan, Tokoh Jabar Wenny Haryanto Gandeng BPOM

Senin, 24 Juli 2023 - 15:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Edukasi Pemberdayaan Masyarakat Tentang Obat dan Makanan, Tokoh Jabar Wenny Haryanto Gandeng BPOM (detikindonesia.co.id)

Edukasi Pemberdayaan Masyarakat Tentang Obat dan Makanan, Tokoh Jabar Wenny Haryanto Gandeng BPOM (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID, DEPOK  –  Anggota Komisi IX DPR RI Dapil Kota Depok dan Kota Bekasi Dra. Hj. Wenny Haryanto, SH menghadiri kegiatan sosialisasi Pemberdayaan Masyarakat Melalui Komunikasi, Informasi, dan Edukasi (KIE) Obat dan Makanan Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan di Bandung Bersama Tokoh Masyarakat, Kamis (20/7/2023).

Ditengah ratusan masyarakat yang hadir, Wenny Haryanto menghimbau agar lebih selektif dalam memilih obat maupun makanan. Dia juga meminta masyarakat agar mengecek terlebih dahulu izin produksi atau izin edarnya, hingga tanggal kadaluwarsa.

Tak hanya itu, Wenny juga menekankan kepada masyarakat yang memiliki anak-anak agar lebih berhati-hati membeli jajanan yang dikemas dalam bentuk permen, coklat, brownies. Bahkan, lanjut Wenny, sekarang ini ditemukan ada CC4 yang menyerupai materai atau perangko.

“Hati-hati buat masyarakat khususnya para orangtua yang miliki anak-anak, banyak sekali modifikasi obat-obat terlarang yang dikemas dalam bentuk permen, coklat, brownies, bahkan sekarang ini ditemukan ada CC4 kayak materai atau perangko mengandung narkoba,” tambahnya.

“Jadi masyarakat hendaknya harus selektif dalam membeli makanan, apakah ada PIRT-nya (izinnya) atau tidak, jangan sampai ada formalin atau boraks. Begitu juga saat memilih obat maupun kosmetik harus selektif, apalagi obat dan kosmetik kan banyak jenisnya,” ujar Legislator dari Fraksi Golkar ini.

Sementara itu, Dwi Arunningtyas perwakilan BPOM di Bandung menambahkan, agar terhindar dari bahaya, maka masyarakat harus teliti memilih obat dan makanan, harus mau memeriksa keamanannya, seperti memeriksa kemasan, izin, aturan pakai, hingga batas pemakaiannya.

Baca Juga :  Diduga PT. Agricinal Adalah Mafia Tanah Berkedok Perusahaan Perkebunan, Ini Faktanya

“Silahkan dicek kemasannya, utuh atau rusak. Lalu baca cara penggunaan dan produksinya, periksa izin edar dari BPOM-nya, ada atau enggak, periksa tanggal kadaluwarsanya dan baca aturan pakainya, khususnya obat-obatan karena banyak jenisnya,” Imbuhnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI A.H
Sumber : WARTADEPOK

Berita Terkait

Pengembalian Berkas Bakal Calon Bupati Eka Dahliani ke PKB Dikawal Oleh Pemuda Pancasila
Walikota Tidore Kepulauan Beri Apresiasi Kinerja Aparatur Pemerintahan atas Capaian SPM
Dalam Waktu Dekat PP Maluku Utara Tunjuk Plt Ketua PP Halmahera Selatan
Ambil Formulir Pendaftaran di PAN, Hj Eka Dahliani Usman Siap Bertarung Pilkada Halsel
Bupati Safitri Malik Soulisa Menghadiri Rakornas PB 2024 di Bandung
Untuk Memberi Buru Selatan Cahaya Lampu, Bupati Hibahkan Lahan Ke PLN di Ambon
Halal Bihalal PT PLN Indonesia Power dengan Sejumlah Awak Media
Jaga Stamina dan Kebugaran, Wakapolres Langkat Ajak Personel Lari Pagi

Berita Terkait

Sabtu, 27 April 2024 - 12:21 WIB

Pengembalian Berkas Bakal Calon Bupati Eka Dahliani ke PKB Dikawal Oleh Pemuda Pancasila

Jumat, 26 April 2024 - 14:06 WIB

Walikota Tidore Kepulauan Beri Apresiasi Kinerja Aparatur Pemerintahan atas Capaian SPM

Jumat, 26 April 2024 - 12:17 WIB

Ambil Formulir Pendaftaran di PAN, Hj Eka Dahliani Usman Siap Bertarung Pilkada Halsel

Jumat, 26 April 2024 - 12:14 WIB

Bupati Safitri Malik Soulisa Menghadiri Rakornas PB 2024 di Bandung

Jumat, 26 April 2024 - 12:12 WIB

Untuk Memberi Buru Selatan Cahaya Lampu, Bupati Hibahkan Lahan Ke PLN di Ambon

Kamis, 25 April 2024 - 12:10 WIB

Halal Bihalal PT PLN Indonesia Power dengan Sejumlah Awak Media

Kamis, 25 April 2024 - 12:10 WIB

Jaga Stamina dan Kebugaran, Wakapolres Langkat Ajak Personel Lari Pagi

Rabu, 24 April 2024 - 17:24 WIB

Sebanyak 50 ASN Pemkot Tidore Kepulauan Ikuti Pelatihan Kepemimpinan Administrator

Berita Terbaru

Berita

LBH DPP Bapera Buka Posko Bantuan Hukum Gratis di Bogor

Minggu, 28 Apr 2024 - 17:38 WIB

Ekonomi & Bisnis

Sejarah Thunderbird School of Global Management

Sabtu, 27 Apr 2024 - 10:12 WIB