Gubernur Maluku Utara Lantik Ketua TP-PKK dan Posyandu Kabupaten/Kota

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, AMBON– Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda, yang juga menjabat sebagai Ketua Pembina PKK Maluku Utara, menghadiri pelantikan delapan Ketua TP-PKK Kabupaten/Kota serta Ketua Posyandu. Pelantikan ini dipimpin oleh Ketua PKK Provinsi Maluku Utara, Rusni Sarbin Sehe, dan berlangsung di Sofifi, Maluku Utara, pada Senin (10/3/2025).

Pelaksanaan pelantikan ini mengacu pada Surat Keputusan PKK Provinsi Maluku Utara Nomor 02/Kep/PKK.Prov/III/2025 tanggal 9 Maret serta Surat Keputusan Nomor 02/Kep/Posyandu.Prov/III/2025 tanggal 7 Maret.

Dalam unggahan di media sosialnya, Sherly menegaskan bahwa pelantikan TP-PKK bukan hanya acara seremonial semata, tetapi juga memiliki peran dan tanggung jawab besar dalam menciptakan perubahan nyata bagi masyarakat.

“PKK bukan sekadar organisasi, melainkan pilar utama dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga. Setiap program yang dijalankan harus memberikan manfaat nyata serta menjawab kebutuhan masyarakat, bukan sekadar rutinitas tanpa hasil,” ungkap Sherly.

Ia juga menekankan pentingnya pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak-anak. “Kita harus memastikan bahwa ibu-ibu memiliki akses terhadap pemberdayaan ekonomi, pendidikan, dan layanan kesehatan. Anak-anak juga harus tumbuh di lingkungan yang aman, sehat, serta penuh kasih sayang,” tambahnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : BIM
Sumber : Maluku Terkini

Berita Terkait

Gubernur Malut Lepas Mudik Bersubsidi, 11.008 Penumpang Dapat Fasilitas Khusus
Gubernur Malut Sherly Tjoanda Ajak Warga Kelola Sampah untuk Cegah Banjir
Gubernur Malut Sherly Tjoanda: ASN Harus Jadi Pelayan Masyarakat, Bukan Sebaliknya
Harita Nickel Gelar Buka Puasa Bersama Jurnalis Maluku Utara di Ternate
BPBD Update Data, Korban Terdampak Banjir Beberapa Desa di Halsel 
Curah Hujan Tinggi, Enam Desa di Halsel Terendam Banjir 
Praktisi Hukum Desak: KPK Ambil Alih Kasus BPRS Saruma
Gubernur Maluku Utara, Sherly Laos: Antara Kesibukan dan Kecintaannya pada Keluarga

Berita Terkait

Senin, 24 Maret 2025 - 10:58 WIB

Gubernur Malut Sherly Tjoanda Ajak Warga Kelola Sampah untuk Cegah Banjir

Senin, 24 Maret 2025 - 10:55 WIB

Gubernur Malut Sherly Tjoanda: ASN Harus Jadi Pelayan Masyarakat, Bukan Sebaliknya

Sabtu, 22 Maret 2025 - 23:46 WIB

Harita Nickel Gelar Buka Puasa Bersama Jurnalis Maluku Utara di Ternate

Sabtu, 22 Maret 2025 - 23:13 WIB

BPBD Update Data, Korban Terdampak Banjir Beberapa Desa di Halsel 

Sabtu, 22 Maret 2025 - 21:28 WIB

Curah Hujan Tinggi, Enam Desa di Halsel Terendam Banjir 

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:35 WIB

Praktisi Hukum Desak: KPK Ambil Alih Kasus BPRS Saruma

Sabtu, 22 Maret 2025 - 14:34 WIB

Gubernur Maluku Utara, Sherly Laos: Antara Kesibukan dan Kecintaannya pada Keluarga

Sabtu, 22 Maret 2025 - 12:32 WIB

Gubernur Maluku Utara Dorong Digitalisasi Dana BOS untuk Transparansi Pendidikan

Berita Terbaru

Camat Kusan Hilir, Amirullah saat mendampingi anak yatim berbelanja, Minggu (23/3). Foto: Ist

KALIMANTAN SELATAN

Camat Kusan Hilir Dampingi Kegiatan “Belanja Yatim” di Tanah Bumbu

Senin, 24 Mar 2025 - 11:44 WIB