Pertemuan Golkar dan NasDem, Cegah Kemunduran Demokrasi

Jumat, 3 Februari 2023 - 15:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya mengatakan pertemuan partainya dengan Partai Golkar dalam rangka mencegah kemunduran demokrasi.

Dia menyebut ada pihak yang coba memundurkan demokrasi dengan mendorong sistem proporsional tertutup atau coblos partai pada Pemilu 2024.

“Itu dalam rangka biar demokrasi kita tidak setback ke zaman kegelapan di mana ada upaya orang-orang tertentu untuk mengembalikan pada sistem proporsional tertutup,” kata Willy saat ditemui di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Kamis (2/2/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Willy membantah pihak yang dia maksud adalah PDIP. Menurutnya, pihak yang ingin membuat demokrasi mundur adalah para penggugat sistem proporsional tertutup di Mahkamah Konstitusi (MK).

Dia mengatakan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh terketuk dengan kondisi itu. Surya pun mulai membuka komunikasi dengan partai lain untuk menghadapi upaya itu.

Baca Juga :  Kemungkinan terjadi Kompetisi Big Match Pasangan Ganjar - Anies Vs Prabowo - Jokowi ???

Willy menegaskan pertemuan itu bukan upaya NasDem meninggalkan Koalisi Perubahan. Dia menyebut NasDem berkomitmen terhadap koalisi pendukung Anies Baswedan itu.

“Pak Surya selalu berpesan kepada saya dan Mas Sugeng, kami di tim kecil sekali layar terkembang, surut kami berpantang,” ujarnya.

Sebelumnya, NasDem menemui Golkar setelah Surya Paloh dipanggil Presiden Joko Widodo ke istana. Sejumlah pihak menilai pertemuan itu sebagai bentuk keretakan Koalisi Perubahan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Fiqram
Sumber : CNN Indonesia

Berita Terkait

Tiga Marga Kasuba Pimpin Halsel Pembangunan Mesjid Raya Tidak Mampu Di Tuntaskan
DPC Gerindra Halut Buka Penjaringan Calon Bupati dan Wakil Bupati
Ambil Formulir Pendaftaran Calon Bupati Hj Eka Dahliani Siap Lanjutkan program Mendiang Usman sidik
Usai Libur Panjang Idul Fitri, Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Apel Gabungan
Wakil Walikota Muhammad Sinen Resmi Tutup Turnamen Futsal Seoul Java 2024
Pengguna Jalan Keluhkan Jalan Lintas Kabupaten yang Bergelombang, ini Kata Pj Bupati Langkat
HUT Ke 916 Kota Tidore Kepulauan, Walikota Ali Ibrahim Janjikan Bangun Tempat Pelestarian Budaya
Pasien Asal Desa Moloku Keluhkan Pelayanan Kesehatan Di Puskesmas Saketa

Berita Terkait

Selasa, 16 April 2024 - 19:53 WIB

Tiga Marga Kasuba Pimpin Halsel Pembangunan Mesjid Raya Tidak Mampu Di Tuntaskan

Selasa, 16 April 2024 - 19:48 WIB

DPC Gerindra Halut Buka Penjaringan Calon Bupati dan Wakil Bupati

Selasa, 16 April 2024 - 19:41 WIB

Ambil Formulir Pendaftaran Calon Bupati Hj Eka Dahliani Siap Lanjutkan program Mendiang Usman sidik

Selasa, 16 April 2024 - 19:32 WIB

Usai Libur Panjang Idul Fitri, Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Apel Gabungan

Selasa, 16 April 2024 - 19:26 WIB

Wakil Walikota Muhammad Sinen Resmi Tutup Turnamen Futsal Seoul Java 2024

Senin, 15 April 2024 - 19:53 WIB

HUT Ke 916 Kota Tidore Kepulauan, Walikota Ali Ibrahim Janjikan Bangun Tempat Pelestarian Budaya

Senin, 15 April 2024 - 19:46 WIB

Pasien Asal Desa Moloku Keluhkan Pelayanan Kesehatan Di Puskesmas Saketa

Senin, 15 April 2024 - 19:30 WIB

Tim Relawan Hj Eka Dahliani Usman Sudah Bentuk Simpul-Simpul Di 30 Kecamatan

Berita Terbaru