Resmi Perubahan Bentuk Akper ST. Elisabeth Lela Jadi STIKES

Rabu, 25 September 2024 - 20:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, SIKKA – Akademi Keperawatan (Akper) St. Elisabeth Lela resmi beralih status menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES). Selasa (25/9/2024). Hal demikian merujuk pada Surat Keputusan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek).

Adapun Surat Keputusan (SK) Kemendikbud Ristek dengan Nomor: 525/E/O/2024 itu berisi tentang Izin Perubahan Bentuk Akademi Keperawatan St. Elisabeth Lela Provinsi Nusa Tenggara Timur menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Keuskupan Maumere di Kabupaten Sikka Provinsi Nusa Tenggara Timur yang diselenggarakan oleh Yayasan Santo Lukas Keuskupan Maumere.

Perubahan status ini ditandai dengan pelaunchingan oleh Uskup Maumere, Mgr. Edwaldus Martinus Sedu yang kemudian dibacakan oleh Ketua Yayasan Santo Lukas Maumere, Romo Fidelis Dua, Pr.,

Selain itu, dalam SK Kemendikbud Ristek itu pula kemudian tertuang bahwa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan St. Elisabeth Keuskupan Maumere di Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur telah menyelenggarakan Program Studi Keperawatan Diploma Tiga (D-III) diqntanya Fisioterapi Program Sarjana dan Informatika Medis Program Sarjana.

Peringkat akreditasi Program Studi tersebut sah dan dinyatakan memenuhi persyaratan minimum akreditasi.

Selain itu, dalam pengakuan itu dianjurkan kepada pihak yayasan melakukan menyesuaikan dengan Keputusan Menteri, diantaranya; memenuhi Standar Nasional Pendidikan Tinggi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Lebih lanjut, diwajibkan melaksanakan sistem penjamin mutu internal yang hasilnya diajukan kepada Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi atau lembaga akreditasi lainnya yang ditetapkan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan untuk memperoleh akreditasi.

Baca Juga :  Habiskan Anggaran Mendekati Milyaran, Cold Storage yang Dibangun DKP Tikep Nganggur

Sementara, pihak yayasan diwajibkan melaporkan hasil penyelenggaraan Program Studi paling lambat 1 (satu) bulan setelah akhir setiap semester kepada Menteri.

Lebih jauh, Ketua Pengurus Yayasan Santo Lukas Keuskupan Maumere diberi dianjurkan menyelenggarakan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan St. Elisabeth Keuskupan Maumere di Kabupaten Sikka, Provinsi Nusa Tenggara Timur sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : FAIDIN
Editor : YULIANA
Sumber :

Berita Terkait

Relawan Maladumes Targetkan 60 Persen ARUS Menang di Pilgub PBD
Antusiasme Masyarakat Leksula Membludak Ikut Kampanye SAFITRI-HEMFRI
Deklarasi Dukungan Pemuda Kei untuk ARUS di Pilgub PBD
Pemkot Tidore Gelar Operasi Pasar Murah dan Peluncuran Inovasi Mobil Inflasi
HMKI Langkat Gelar Super Grasstrack Piala Bobby-Surya dan Syah Afandin-Tiorita
Ustaz Abdul Somad Doakan Sultan-Asrul Di Berikan Amanah Pimpin Malut 
Bawaslu Halsel, Tindak lanjuti Laporan Money Politik Yang Melibatkan Oknum ASN
Disnakertrans Halteng 85%, Berpihak Ke Perusahaan 

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 21:10 WIB

Relawan Maladumes Targetkan 60 Persen ARUS Menang di Pilgub PBD

Minggu, 6 Oktober 2024 - 20:13 WIB

Antusiasme Masyarakat Leksula Membludak Ikut Kampanye SAFITRI-HEMFRI

Minggu, 6 Oktober 2024 - 19:17 WIB

Deklarasi Dukungan Pemuda Kei untuk ARUS di Pilgub PBD

Minggu, 6 Oktober 2024 - 15:12 WIB

Pemkot Tidore Gelar Operasi Pasar Murah dan Peluncuran Inovasi Mobil Inflasi

Minggu, 6 Oktober 2024 - 14:50 WIB

Ustaz Abdul Somad Doakan Sultan-Asrul Di Berikan Amanah Pimpin Malut 

Minggu, 6 Oktober 2024 - 02:00 WIB

Bawaslu Halsel, Tindak lanjuti Laporan Money Politik Yang Melibatkan Oknum ASN

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 20:45 WIB

Disnakertrans Halteng 85%, Berpihak Ke Perusahaan 

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 14:48 WIB

Samaun Dahlan Ucapkan Selamat Atas Pelantikan Saleh Siknun Sebagai Anggota DPRD PB

Berita Terbaru

Daerah

Deklarasi Dukungan Pemuda Kei untuk ARUS di Pilgub PBD

Minggu, 6 Okt 2024 - 19:17 WIB