Unai Emery Resmi Jadi Pelatih Terbaru Aston Villa

Selasa, 25 Oktober 2022 - 05:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Situasi Aston Villa yang tanpa pelatih setelah memecat Steven Gerrard, ternyata tidak berlangsung lama. Dalam pernyataan resmi klub, Unai Emery sudah ditunjuk sebagai manajer baru.

Emery sebenarnya masih menukangi Villarreal. Kontraknya yang dimulai pada Juli 2020 lalu baru akan berakhir pada Juni 2023.

Oleh sebab itu, Villa akan mengurus dokumen perpindahannya terlebih dahulu. Pria berusia 50 tahun ini baru akan mengambil peran tersebut pada 1 November 2022 sambil menunggu izin kerja dikeluarkan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepindahan Emery ke Liga Inggris ini bukan jadi kali pertama. Ia pernah menjabat sebagai manajer Arsenal selama sekitar satu tahun empat bulan sebelum dipecat pada November 2019.

Baca Juga :  Sambangi Pengobatan Gratis Rumah Ke Rumah, Bakti TNI Untuk Warga Jayapura

Tak Dapat Gelar

Perjalanan “Mr. Good ‘Ebening’” itu di Arsenal terbilang tidak sesuai harapan. Tidak satupun gelar berhasil direngkuh The Gunners.

Salah satu kegagalan terbesarnya tentu saja di final Liga Europa 2018/2019. Manajer yang pernah juara Liga Europa tiga kali beruntun bersama Sevilla ini justru takluk 1-4 di partai puncak menghadapi Chelsea.

Di tahun yang sama, Arsenal juga tersingkir di babak keempat FA Cup. Arsenal tumbang 1-3 menghadapi Manchester United. Kemudian, tersingkir dari perempat final Carabao Cup setelah kalah 0-2 dari Tottenham.

Satu Trofi

Setelah dipecat Arsenal, Emery kembali ke Spanyol untuk menangani Villarreal. Selama periode jadi nahkoda The Yellow Submarine, ia mempersembahkan satu trofi.

Baca Juga :  Rapim Polri 2022, Kapolri Berikan Penghargaan Kepada Polda Sulsel

Trofi tersebut lagi-lagi datang dari Liga Europa 2020/2021. Trofi tersebut sekaligus jadi trofi keempatnya di ajang Liga Europa.

Di tahun ini, penampilan Villarreal di Liga Spanyol tidak bisa dikatakan mengecewakan. Daniel Parejo dkk berada di peringkat ke-7 klasemen sementara dengan koleksi 18 poin.

Resmi


Aston Villa dengan bangga mengumumkan penunjukan Unai Emery sebagai Pelatih Kepala klub yang baru.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Admin
Sumber : Bola.net

Berita Terkait

AHY Dilantik Jadi Menteri, PKS: Welcome to The Jungle, Mas AHY!
Diduga Ada Pesta miras Di Dalam Lapas Kelas III Labuha
Kuasa Hukum Penganiayaan Menilai Polsek Sunggal Tidak Profesional, Kapoldasu Diminta Turun Tangan
Polsek Jajaran Polres Langkat Himbau Warga Tidak Mudah Terprovokasi dengan Berita Hoax
Dua Orang Residivis Pengedar Ribuan Pil Ekstasi Diciduk Polda Sumut
Ditengah Hajatan Pesta, Rumah Eks DPRD Langkat Ludes Dilalap Api
Merajut Silaturahmi, Ketua Umum DPP PTIR dan DPD PTIR Jawa Barat Kunjungi Tokoh Ulama Garut
Pemilik CV Mukti Jaya Sentosa Bandel

Berita Terkait

Jumat, 19 April 2024 - 21:31 WIB

Sempat Gegerkan Warga Hinai, Penemuan Jasap Pria Didalam Parit Ternyata Warga Binjai

Jumat, 19 April 2024 - 18:52 WIB

Walikota Ali Ibrahim Buka Secara Resmi Musrenbang RPJPD Kota Tidore Kepulauan Tahun 2024-2045

Jumat, 19 April 2024 - 18:46 WIB

Bertarung Pilkada Halsel Hj Eka Dahliani Usman Ambil Formulir pendaftaran Dari Partai PKB

Jumat, 19 April 2024 - 18:40 WIB

Tim Pengamanan PT Indonesia Power UBP Pangkalan Susu Lakukan Pengamanan Kelistrikan

Kamis, 18 April 2024 - 17:37 WIB

SBGN Malut Ajak Karyawan Peringati Hari Buruh 1 Mei 2024

Kamis, 18 April 2024 - 17:33 WIB

DPC PKB Halsel Buka Penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah Besok

Kamis, 18 April 2024 - 13:53 WIB

Warga Hinai Dikejutkan Penemuan Sesosok Mayat Pria Membusuk Didalam Parit

Rabu, 17 April 2024 - 18:11 WIB

Ketum DPP Surosowan Indonesia Bersatu Beri Konsultasi dan Bantuan Hukum Gratis Bagi Masyarakat Tidak Mampu

Berita Terbaru