Polres Langkat Siap Menggelar Operasi Keselamatan Toba 2023 untuk Tingkatkan Kesadaran Berlalu Lintas

Rabu, 8 Maret 2023 - 16:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, LANGKAT – Polres Langkat Polda Sumut kembali gelar apel pasukan Operasi Kepolisian Keselamatan Toba 2023, bertempat di halaman Jananuraga Polres Langkat, Jalan Prokamasi, Kwala Bingai, Kacamatan Stabat, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, pada hari Rabu (8/3/2023) sekira pukul 08.00 WIB.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Langkat AKBP Rahmat HS, SIK,SH,MH melalui Kasi Humas, AKP Joko Sumpeno.

Adapun sasaran operasi Keselamatan Toba 2023 yakni para pelaksana operasi mampu mengantisipasi segala bentuk potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata sebelum, pada saat dan pasca operasi yang berpotensi menyebabkan kemacetan, pelanggaran dan laka lantas khususnya menjelang bulan Ramadhan dan hari Raya Idul Fitri 1444 H,” ujar Kasi Humas Polres Langkat.

Dalam Apel tersebut, Kapolres Langkat AKBP Faisal Rahmat Husein Simatupang, SIK, SH, MH selaku Inspektur Upacara juga menghimbau, Operasi ini dimulai pada hari ini Rabu tanggal 8 Maret 2023 dan akan berlangsung hingga tanggal 21 Maret 2023, selama 14 hari.

“Adapun target operasi yakni masyarakat pengguna jalan, kendaraan angkutan umum dan pribadi serta titik lokasi rawan kemacetan, pelanggaran, laka lantas maupun kegiatan masyarakat dalam berlalu lintas yang dapat menimbulkan gangguan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas,”himbaunya.

Pada operasi ini, Lanjut Kapolres Langkat, Polda Sumut melibatkan 1.978 personil yang terdiri dari Satgas Poldasu 150 personil dan Satgas Kewilayahan 1.828 personil.

Baca Juga :  Hari Kebangkitan Nasional, Kapolres Langkat Laksanakan Upacara dan Ziarah ke Makam Pahlawan

“Operasi ini bersifat terbuka dalam bentuk operasi pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat pada bidang lalu lintas yang mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif dalam rangka meningkatkan simpati masyarakat terhadap Polri, khususnya Polisi Lalu lintas guna terciptanya Kamseltibcarlantas di wilayah Provinsi Sumatera Utara,” ketusnya.

Kapolres Langkat AKBP Faisal Rahmat Husein juga menegaskan, Pelaksanaan Operasi Keselamatan Toba 2023 ini merupakan upaya nyata dari Pihak Kepolisian untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap aturan lalu lintas.

Ia juga menambahkan bahwa Pihak Kepolisian akan melakukan penegakan hukum lalu lintas dan teguran secara humanis dengan menggunakan Etle Mobile pada 7 (tujuh) prioritas kepada pelanggar yang tidak mematuhi aturan lalu lintas.

Baca Juga :  Ketua MUI Kabupaten Langkat Apresiasi Kinerja Polres Langkat Polda Sumut

Diharapkan dengan Pelaksanaan Operasi Keselamatan Toba 2023 ini, masyarakat akan semakin sadar akan pentingnya keselamatan berkendara dan dapat mengurangi angka kecelakaan di jalan raya.

“Polres Langkat mengajak seluruh masyarakat untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas dan menggunakan kelengkapan berkendara yang sesuai seperti helm dan sabuk pengaman demi terciptanya lingkungan berkendara yang aman dan nyaman,” pungkasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Teguh
Editor : Fiqram
Sumber :

Berita Terkait

Rizk Yunanda Sitepu kembali Daptar Penjaringan Bacalon Bupati Langkat di 5 Parpol Ini
Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Rapat Evaluasi dan Pendampingan Penyusunan Profil Kelurahan
4 Bulan Gaji ASN Lingkup Pemda Halsel Belum Terbayar
Buka TKD Pertama Karang Taruna Kaimana, Bupati Freddy Thie: Habis Pemilihan Langsung Gas
Peringatan Hari Kartini, Pemkot Tidore Kepulauan Dukung Peran Perempuan dalam Pembangunan
Pemkot Tidore Kepulauan Pantau Harga Komoditas Pangan di Pasar Gosalaha
Bupati Freddy Thie: Tantangan Transformasi Pendidikan Tidaklah Mudah
Pesan Bupati Freddy Thie Dalam Upacara Peringatan Hari Kembalinya Irian Barat Ke Pangkuan NKRI

Berita Terkait

Kamis, 2 Mei 2024 - 21:45 WIB

Rizk Yunanda Sitepu kembali Daptar Penjaringan Bacalon Bupati Langkat di 5 Parpol Ini

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:34 WIB

Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Rapat Evaluasi dan Pendampingan Penyusunan Profil Kelurahan

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:29 WIB

4 Bulan Gaji ASN Lingkup Pemda Halsel Belum Terbayar

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:24 WIB

Buka TKD Pertama Karang Taruna Kaimana, Bupati Freddy Thie: Habis Pemilihan Langsung Gas

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:19 WIB

Peringatan Hari Kartini, Pemkot Tidore Kepulauan Dukung Peran Perempuan dalam Pembangunan

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:06 WIB

Bupati Freddy Thie: Tantangan Transformasi Pendidikan Tidaklah Mudah

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:03 WIB

Pesan Bupati Freddy Thie Dalam Upacara Peringatan Hari Kembalinya Irian Barat Ke Pangkuan NKRI

Rabu, 1 Mei 2024 - 20:36 WIB

Ketua PW IWO Sumut Angkat Bicara Soal Sikap Arogansi Kepsek SMPN 1 Beringin

Berita Terbaru

Daerah

4 Bulan Gaji ASN Lingkup Pemda Halsel Belum Terbayar

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:29 WIB