PKB dan NASDEM Tetap Sepakat Nama Koalisi, PERUBAHAN

Selasa, 12 September 2023 - 09:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA  –  Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB dan Partai NasDem telah menyepakati nama koalisi pendukung Anies-Cak Imin menjadi Koalisi Perubahan. Sebelumnya, sebelum Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin terpilih menjadi bakal cawapres Anies, koalisi ini bernama Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

“Itu sudah dibahas sama NasDem. Koalisi Perubahan, titik,” kata Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid di Kantor DPP PKB, Jakarta pada Senin, 11 September 2023.

Sebelumnya partai pengusung Anies yang saat itu masih terdiri dari NasDem, PKS, dan Partai Demokrat adalah Koalisi Perubahan untuk Persatuan. Belakangan Partai Demokrat mundur dari koalisi tersebut.

Mulanya, kata Jazilul, DPP PKB dan DPP Partai NasDem akan berkunjung ke DPP PKS pada Selasa, 12 September 2023 siang. Dia mengatakan bahwa kunjungan tersebut merupakan silaturahmi di dalam Koalisi Perubahan.

“Ini (kunjungan DPP PKB dan DPP NasDem) tentu dalam rangka untuk bersama-sama di dalam Koalisi Perubahan. Jadi, PKB dan NasDem sudah sepakat nama koalisinya Koalisi Perubahan,” kata dia.

Selain itu, sambung Jazilul, kunjungan itu akan membahas terkait dengan pemenangan Anies-Muhaimin pada Pilpres 2024.

“Ya koalisi, tentu urusan pemenangan Pak Anies, Gus Muhaimin, urusan tim sukses,” ucapnya.

Jazilul mengatakan bahwa kunjungan ke PKS itu untuk memulai kembali pembicaraan yang sudah ada, serta menindaklanjuti hal-hal penting lainnya. Ia pun optimistis PKS akan mendukung duet Anies-Cak Imin.

Baca Juga :  Ada Apa PDIP?, Setelah Effendy Simbolon, Kini Budiman Sudjatmiko Bersama Gerbong Jumpa Prabowo Demi Keselamatan Indonesia

“Ya seperti yang disampaikan kemarin, PKS mengucapkan ‘ahlan wa sahlan’ dan kemudian tentu harus ditindaklanjuti dengan silaturahmi, berkomunikasi, membangun kesepahaman untuk arah ke depan. Saya pikir itu penting supaya posisinya masing-masing bisa dipahami,” ujar dia.

Seperti diketahui sebelumnya PKS mengatakan bahwa mereka tetap mendukung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden. Namun untuk nama Ketua umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai bakal calon wakil presiden, PKS akan memutuskannya lewat rapat majelis syuro. Hingga kini, rapat tersebut belum terlaksana.

Jazilul mengatakan bahwa pihaknya belum bisa memastikan apakah Majelis Syuro PKS sudah menentukan sikap soal dukungan terhadap Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

Soal hasil majelis syuro PKS, ia mengatakan akan disampaikan oleh partai yang dipimpin Ahmad Syaikhu itu sendiri.

Baca Juga :  Presiden Diminta Copot Kepala BPOM Terkait Perizinan Vaksin Novavak

“Yang jelas, DPP PKB bersama DPP NasDem sudah sepakat besok akan hadir ke DPP PKS dalam rangka bersilaturahmi sekaligus mem-follow up hal-hal yang penting bersama PKS,” kata Jazilul.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI
Sumber : TEMPO.CO

Berita Terkait

Kunjungi Balai Pemasyarakatan (BAPAS) Kelas I Makassar, Komite I Akan Perjuangkan Aspirasi Bapas
Ketua MPR RI Bamsoet Tegaskan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI Sulit Untuk Dijegal
Soal RUU Pengelolaan Ruang Udara, Senator Filep Beri Analisa Dampak Bagi Daerah
Kalah dari Uzbekistan, Ketua DPD RI Pacu Semangat Timnas Indonesia U-23 Tetap Menyala
Sukses Bikin DPD RI Bertaji, LaNyalla Terima Special Award dari PWI Jatim
Ketua DPD RI Puji Isi Pidato Prabowo di KPU: Patriotik Sejati
Komite IV DPD RI Minta RPJPN 2025-2045 Munculkan Pertumbuhan Ekonomi Baru
Komite I DPD RI Beri Catatan Penting Atas Pelaksanaan Pemilu Serentak 2024

Berita Terkait

Senin, 13 Mei 2024 - 23:46 WIB

Muhammad Ilham Berharap Darwis Batubara Dapat Berkolaborasi di Pilkada Deli Serdang 2024

Senin, 13 Mei 2024 - 22:24 WIB

Pengalihan Jembatan PTPN II di Langkat, Diduga Ajang Cari Keuntungan Pribadi

Minggu, 12 Mei 2024 - 22:30 WIB

Resmi Daftar di DPW PKB, Samaun Hegemur Siap Jadi Calon Wakil Gubernur Papua Barat

Minggu, 12 Mei 2024 - 22:20 WIB

SBGN Malut Tarik Diri Terkait PHK yang Dilakukan Oleh PT. WP

Minggu, 12 Mei 2024 - 16:30 WIB

Bupati Freddy Thie Kembalikan Berkas Pendaftaran Calon Bupati Kaimana ke DPD PDIP Papua Barat

Minggu, 12 Mei 2024 - 16:21 WIB

Safitri Malik Daftar di Demokrat, Duet SMS – GES Jilid II Bisa Terjadi

Minggu, 12 Mei 2024 - 16:17 WIB

Tim Relawan Satu Tujuan, Siap Menangkan Safitri Malik Dua Periode

Minggu, 12 Mei 2024 - 12:05 WIB

Tim Relawan SMS untuk Buru Selatan Kembali di Bentuk

Berita Terbaru