Airlangga Hartarto dan Ketua Dewan DPP Partai Golkar Tentukan Arah Partai

Jumat, 4 Agustus 2023 - 14:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Airlangga Hartarto dan Ketua Dewan DPP Partai Golkar Tentukan Arah Partai (detikindonesia.co.id)

Airlangga Hartarto dan Ketua Dewan DPP Partai Golkar Tentukan Arah Partai (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA  –  Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto telah melakukan pertemuan dengan ketiga ketua dewan DPP Partai Golkar yakni Ketua Dewan Pembina Aburizal Bakrie, Ketua Dewan Kehormatan Akbar Tandjung, dan Ketua Dewan Pakar Agung Laksono di Plataran Menteng, Rabu (2/8/2023).

Dalam pertemuan tersebut Airlangga menuturkan bahwa dirinya telah menerima masukan dan saran dari ketiga ketua dewan DPP Partai Golkar soal keputusan Munas, Rapimnas, dan Rakernas terkait arah politik Partai Golkar.

Ia mengatakan dukungan dari para ketua dewan akan memudahkan partai berlambang pohon beringin menjalin komunikasi dengan partai politik lain.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sehingga dukungan ini memudahkan Partai Golkar untuk berkomunikasi dengan partai-partai yang lain. Dan dengan soliditas dengan seluruh jajaran saya optimistis Partai Golkar bisa meraih kemenangan di Pemilu 2024,” tutur Airlangga di Plataran Menteng, Rabu (2/8/2023).

Baca Juga :  LaNyalla Minta Masyarakat Waspadai Subvarian Baru Covid-19

Airlangga mengaku dukungan dari para ketua dewan memperkuat soliditas internal partai berlambang pohon beringin setelah sebelumnya 38 ketua DPD Tingkat I Golkar menyatakan dukungan pada kepengurusan DPP di Bali.

Menurut Airlangga, selain dukungan yang disampaikan secara lisan, sebagian dewan yang ada di DPP Partai Golkar sudah lebih dulu mengirim masukan dan dukungan secara tertulis.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini menambahkan dengan berpegang pada dukungan seluruh tingkatan di internal partai, membuat Golkar bisa fokus melanjutkan perjuangan dalam pembangunan nasional.

Yakni, mendorong stabilitas politik, pertumbuhan ekonomi yang berkualitas, dan pemerataan pembangunan di seluruh Indonesia.

Menurut Airlangga, hal itu yang juga menjadi catatan dari para ketua dewan di DPP Partai Golkar. Yakni memerjuangkan visi Indonesia 2045.

Baca Juga :  Penjualan Baja Meningkat, Krakatau Steel Raih Laba Rp1,28 Triliun di Kuartal III 2022

“Pada waktu kepemimpinan Pak Aburizal Bakrie, Partai Golkar adalah salah satu-satunya partai yang sudah mempersiapkan visi Indonesia 2045. Dan ini sejalan dengan apa yang disiapkan pemerintah Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) 2025-2045,” tegas Airlangga.

Sementara, Ketua Dewan Pembina Aburizal Bakrie mengaku tiga ketua dewan berharap kepemimpinan Airlangga memperhatikan perolehan target pemilu legislatif.

Ia mengaku menyerahkan keputusan koalisi dan penentuan capres-cawapres pada Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto.

“Kami gembira dengan persiapan-persiapan yang disampaikan oleh DPP dan kami semua mendukung apa yang akan dilakukan dengan segala kekuatan yang ada pada kami,” tutur Aburizal Bakrie.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Yuli A.H
Sumber : CNBC Indonesia

Berita Terkait

Kalah dari Uzbekistan, Ketua DPD RI Pacu Semangat Timnas Indonesia U-23 Tetap Menyala
Sukses Bikin DPD RI Bertaji, LaNyalla Terima Special Award dari PWI Jatim
Ketua DPD RI Puji Isi Pidato Prabowo di KPU: Patriotik Sejati
Komite IV DPD RI Minta RPJPN 2025-2045 Munculkan Pertumbuhan Ekonomi Baru
Komite I DPD RI Beri Catatan Penting Atas Pelaksanaan Pemilu Serentak 2024
Indonesia Terus Komitmen Kirimkan Bantuan Kemanusiaan ke Palestina dan Sadan
Senator Terpilih 2024 Salut Ketua DPD RI Rendah Hati dan Mau Mendengar
Senator Petahana Apresiasi LaNyalla Membawa DPD RI Semakin Diperhitungkan

Berita Terkait

Kamis, 2 Mei 2024 - 21:45 WIB

Rizk Yunanda Sitepu kembali Daptar Penjaringan Bacalon Bupati Langkat di 5 Parpol Ini

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:34 WIB

Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Rapat Evaluasi dan Pendampingan Penyusunan Profil Kelurahan

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:29 WIB

4 Bulan Gaji ASN Lingkup Pemda Halsel Belum Terbayar

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:24 WIB

Buka TKD Pertama Karang Taruna Kaimana, Bupati Freddy Thie: Habis Pemilihan Langsung Gas

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:19 WIB

Peringatan Hari Kartini, Pemkot Tidore Kepulauan Dukung Peran Perempuan dalam Pembangunan

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:06 WIB

Bupati Freddy Thie: Tantangan Transformasi Pendidikan Tidaklah Mudah

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:03 WIB

Pesan Bupati Freddy Thie Dalam Upacara Peringatan Hari Kembalinya Irian Barat Ke Pangkuan NKRI

Rabu, 1 Mei 2024 - 20:36 WIB

Ketua PW IWO Sumut Angkat Bicara Soal Sikap Arogansi Kepsek SMPN 1 Beringin

Berita Terbaru

Daerah

4 Bulan Gaji ASN Lingkup Pemda Halsel Belum Terbayar

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:29 WIB