DETIKINDONESIA.CO.ID, SAMARINDA – Gubernur Kalimantan Timur, Dr. H. Rudy Mas’ud (Harum), bersama Wakil Gubernur Seno Aji, menerima kunjungan Direktur H Badan Intelijen Strategis (BAIS) TNI, Brigjen TNI Agustinus Dedy Prasetyo, di Kantor Gubernur Kaltim pada Rabu (23/4/2025).
Dalam pertemuan itu, Gubernur Harum menekankan pentingnya peran BAIS dalam mendukung kelancaran pembangunan daerah serta peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) Kaltim.
“Kami membutuhkan dukungan BAIS agar tidak terus bergantung pada Dana Bagi Hasil dari pemerintah pusat,” kata Gubernur Harum.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia berharap kehadiran BAIS dapat membantu mengatasi kesenjangan sosial, mengurangi angka kemiskinan, dan menekan tingkat pengangguran di wilayahnya.
Gubernur juga menegaskan bahwa dirinya dan Wakil Gubernur memiliki tanggung jawab besar sebagai perpanjangan tangan pemerintah pusat di daerah, termasuk dalam membina serta mengawasi 10 kabupaten/kota di Kalimantan Timur.
“Gubernur juga dituntut mengendalikan inflasi, bahkan turut memantau harga kebutuhan pokok seperti cabai dan telur,” jelasnya.
Ia meyakini, dengan dukungan dari BAIS, stabilitas dan ketertiban di Kalimantan Timur bisa terus terjaga. Kondisi ini penting untuk menciptakan pembangunan yang merata dan inklusif bagi seluruh masyarakat, tanpa memandang perbedaan suku, agama, atau latar belakang.
“Saya dan Pak Wagub berkomitmen membangun Kalimantan Timur secara inklusif. Dukungan dari BAIS sangat kami perlukan,” tutup Gubernur Harum.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : |
Editor | : |
Sumber | : |