Kaisang Akhirnya Berlabu di PSI, Ada Pesan Apa Lagi Ni?

Jumat, 22 September 2023 - 06:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, SOLO – Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep disebut bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Kabar itu dibenarkan oleh Ketua DPD PSI Kota Solo, Antonius Yoga.

“Hari ini Mas Kaesang fix masuk ke PSI,” kata Antonius Yoga ditemui wartawan di Kantor PSI Solo, Kamis (21/9/2023).

Sebelumnya, DPP PSI memposting video seorang pria yang disebut bernama Mawar. Yoga memastikan Mawar adalah nama samaran Kaesang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Yoga mengatakan sebelum video tersebut diunggah ke media sosial sudah ada pembicaraan antara DPP PSI dengan Kaesang. Menurutnya, Kaesang menjadi sosok yang membanggakan dan saat ini telah bergabung ke PSI.

“Mas Mawar nama samaran Mas Kaesang, karena sudah dibuka dengan video siapa dengan siapa pembicaraan panjang DPP PSI dengan Mas Kaesang maupun pihak-pihak yang berada di belakang Kaesang, kemarin sore resmi dirilis video dengan nama samaran Mawar ke PSI,” ucapnya.

Baca Juga :  M. Naipon Dipuji Warga Saat Kunjungan Anggota DPR RI di Kabau

“Mas Kaesang menjadi sosok membanggakan dari kami yang hari ini bergabung di salah satu partai politik anak ingusan atau partai politik anak-anak bocil,” lanjutnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa nantinya akan ada kejutan lebih lanjut. Dirinya mengatakan penyerahan KTA akan dilakukan secara resmi.

“Kemarin sudah dirilis video ini mundur dari jadwal karena sudah beberapa hari kesibukan kaesang,” pungkasnya.

Dilansir detikNews, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) tiba-tiba memposting video seorang pria yang disebut bernama Mawar. Dalam video itu, pria tersebut digambarkan sebagai pendatang baru yang hendak berkecimpung di dunia politik.

Video itu di posting oleh akun resmi PSI di Instagram dan X atau yang dulu bernama Twitter. Terdengar dalam video itu suara seorang pria.

Baca Juga :  Kepala Desa Waringin Bawa Solusi Ekonomi Bagi Petani Sayuran

Di awal video terdengar suara yang mirip Jokowi dan Kaesang. Suara keduanya itu sama dengan video yang pernah diunggah Kaesang beberapa tahun silam ketika potongan rambut Kaesang dikomentari Jokowi serta saat Jokowi dan Kaesang beradu panco.

“Kayak bathok kayak gini, aduh aduh aduh,” terdengar suara itu mirip Jokowi.

“Ngaku kalah?” ucap suara yang mirip Jokowi lagi.

“Bapak yang kalah,” ujar suara yang mirip Kaesang.

Setelahnya dari video itu terdengar suara pria yang disebut netizen mirip dengan Kaesang. Pria itu mengaku bernama Mawar, yang bukan nama sebenarnya. Selain itu, pria itu juga digambarkan sebagai orang yang belum memiliki pengalaman politik dan hendak terjun ke dunia politik.

Baca Juga :  Walikota Tidore Capt Ali Menghimbau Stop Minuman Keras

“Namaku Mawar. Bukan nama sebenarnya. Saat ini aku sudah memantapkan hati untuk masuk ke politik. Aku memang belum punya pengalaman di politik. Namun aku punya tujuan yang besar untuk Indonesia lebih baik. Semoga jalan yang aku pilih adalah jalan yang benar,” demikian suara pria dalam video yang diposting PSI seperti dilihat detikcom, Rabu (20/9).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI
Sumber :

Berita Terkait

Keberadaan Tower Seluler Sudah Lama Tidak Berfungsi Dikhawatirkan Warga di Langkat
Miris Bangunan SDN 130 Halsel, Tak layak Di Huni Butuh Sentuhan Pemda Halsel
Diduga Kades Laluin Korupsi DDS Ratusan Juta TA 2023
Staf Ahli Pemkot Tidore Hadiri Pemasangan Tiang Alif Mushola Al-Mujahidin, Ini Pesannya!
Sukseskan Hari Nusantara 2023, Walikota Tidore Beri Semangat Untuk Tim LO dan Protokol
Wakili Walikota, Asisten Sekda Bid. Pemerintahan dan Kesta Hadiri Rakor Tim Pora Kota Tidore Kepulauan
Menyongsong Hari Nusantara 2023, Pemkot Tidore Kepulauan Terima 20 Mini Bus dari Kemenhub RI
Pemdes Nggele Salurkan BLT-DD Tahap Akhir

Berita Terkait

Sabtu, 9 Desember 2023 - 15:06 WIB

Keberadaan Tower Seluler Sudah Lama Tidak Berfungsi Dikhawatirkan Warga di Langkat

Sabtu, 9 Desember 2023 - 12:54 WIB

Miris Bangunan SDN 130 Halsel, Tak layak Di Huni Butuh Sentuhan Pemda Halsel

Sabtu, 9 Desember 2023 - 12:48 WIB

Diduga Kades Laluin Korupsi DDS Ratusan Juta TA 2023

Sabtu, 9 Desember 2023 - 06:48 WIB

Staf Ahli Pemkot Tidore Hadiri Pemasangan Tiang Alif Mushola Al-Mujahidin, Ini Pesannya!

Sabtu, 9 Desember 2023 - 06:37 WIB

Sukseskan Hari Nusantara 2023, Walikota Tidore Beri Semangat Untuk Tim LO dan Protokol

Sabtu, 9 Desember 2023 - 05:55 WIB

Menyongsong Hari Nusantara 2023, Pemkot Tidore Kepulauan Terima 20 Mini Bus dari Kemenhub RI

Jumat, 8 Desember 2023 - 14:55 WIB

Pemdes Nggele Salurkan BLT-DD Tahap Akhir

Jumat, 8 Desember 2023 - 13:43 WIB

Gandeng Pemda Halmahera Selatan, Kodim 1509/Labuha Gelar Karya Bakti Pembersihan

Berita Terbaru

Berita

Diduga Kades Laluin Korupsi DDS Ratusan Juta TA 2023

Sabtu, 9 Des 2023 - 12:48 WIB