DETIKINDONESIA.CO.ID, SANANA – Batalyon B Pelopor Satbrimob Sula, Polda Maluku Maluku (Malut) menggelar syukuran memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Korps Brimob Polri tepatnya di Satbrimob, Desa Pohea, Kecamatan Sanana Utara, Senin (14/11/2022).
Turut Hadir dalam acara HUT ke-77 Pelopor, Kapolres Kepulauan Sula, AKBP Cahyo Widyatmoko, Kasat Lantas IPTU Walid Buamona, Kabag OPS AKP Ayub Patti, dan Personel Batalyon B Pelopor serta Bhayangkari Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Malut.
Komandan Kompi (Danki) I Sula Batalyon B Pelopor Polda Malut, AKP Sarif Umasugi, saat diwawancarai awak media usai acara syukuran mengatakan, dalam pelaksanaan HUT Brimob Polri yang ke-77 kami dari Kompi I Batalion B Pelopor melaksanakan beberapa item kegiatan yang merujuk dari kegiatan Satbrimob.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Jadi kami dari Kompi I B Pelopor yang ada di Kepulauan Sula ini mengadakan beberapa kegiatan yakni kegiatan Bakti Sosial. Bakti Sosial itu sasarannya di Gereja dan Mesjid yang juga memberikan sembako di Pesantren Desa Wailau,”Kata AKP Sarif Umasugi.
Penulis | : Saf |
Editor | : |
Sumber | : Sarif Umasugi |
Halaman : 1 2 Selanjutnya