Perkuat Pengawasan Bawaslu Papua Barat Daya Lakukan Kordinasi Pemilu 2024

Selasa, 21 November 2023 - 07:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID Sorong – Badan Pengawas Pemilu Provinsi Papua Barat Daya ((Bawaslu PBD) bersama Bawaslu tingkat kabupaten dan kota melakukan rapat koordinasi guna memperkuat pengawasan pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Ketua Bawaslu Provinsi Papua Barat Daya, Farly Sampetoding di Sorong, Senin, menjelaskan tujuan dari koordinasi tersebut untuk memperkuat Bawaslu kabupaten dan kota serta koordinator sekretaris se-Papua Barat Daya untuk memahami prinsip dari karakteristik, pola hubungan dan manajemen di tingkat pengawasan.

“Ini penting dilakukan karena sejak dilantik baru kali ini Bawaslu Papua Barat Daya melakukan koordinasi perdana supaya adanya penguatan di setiap Bawaslu di tingkat kabupaten dan kota,” jelas Ketua Bawaslu Papua Barat Daya.

Koordinasi penguatan ini, sebut dia, termaktub di dalam Peraturan Bawaslu nomor 5 tahun 2022 tentang penyelenggaraan pengawasan pemilihan umum dan Perbawaslu nomor 3 tahun 2023 tentang sentra penegakan hukum terpadu.

Menurutnya, meski Bawaslu tingkat kabupaten dan kota telah melakukan tahapan bimbingan teknis secara nasional, namun perlu juga adanya penguatan secara internal Bawaslu, supaya Bawaslu bisa nantinya mengoptimalkan sistem pengawasan dalam pencegahan dan penindakan, terutama di bidang kehumasan.

“Sehingga sistem kinerja Bawaslu di tingkat provinsi maupun kabupaten dan kota, bisa dipertanggungjawabkan secara efektif dan akuntabel,” kata Farly Sampetoding.

Farly berharap, melalui momentum koordinasi ini antara ketua dan anggota Bawaslu masing-masing memahami tugas dan tanggung jawab guna menunjang tahapan maupun eksekusi kebijakan dari kelembagaan dalam melakukan pengawasan.

Baca Juga :  Pangdam XVII/Cenderawasih Tutup TMMD Ke-116 Di Kampung Homlikya Distrik Syahcame, Kab. Mappi Propinsi Papua Selatan

“Berkaitan dengan tahapan kampanye, tentu sebagian masyarakat belum tahu persis tentang hal yang dilarang dalam kampanye, sehingga ini nantinya dibahas secara internal supaya bagaimana memberikan sosialisasi yang baik dan benar kepada masyarakat,” kata Ketua Bawaslu Provinsi Papua Barat Daya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI
Sumber : ANTARANEWS

Berita Terkait

LBH DPP Bapera Buka Posko Bantuan Hukum Gratis di Bogor
Pengembalian Berkas Bakal Calon Bupati Eka Dahliani ke PKB Dikawal Oleh Pemuda Pancasila
Walikota Tidore Kepulauan Beri Apresiasi Kinerja Aparatur Pemerintahan atas Capaian SPM
Dalam Waktu Dekat PP Maluku Utara Tunjuk Plt Ketua PP Halmahera Selatan
Ambil Formulir Pendaftaran di PAN, Hj Eka Dahliani Usman Siap Bertarung Pilkada Halsel
Bupati Safitri Malik Soulisa Menghadiri Rakornas PB 2024 di Bandung
Untuk Memberi Buru Selatan Cahaya Lampu, Bupati Hibahkan Lahan Ke PLN di Ambon
Ketua DPD RI Puji Isi Pidato Prabowo di KPU: Patriotik Sejati

Berita Terkait

Sabtu, 27 April 2024 - 12:21 WIB

Pengembalian Berkas Bakal Calon Bupati Eka Dahliani ke PKB Dikawal Oleh Pemuda Pancasila

Jumat, 26 April 2024 - 14:06 WIB

Walikota Tidore Kepulauan Beri Apresiasi Kinerja Aparatur Pemerintahan atas Capaian SPM

Jumat, 26 April 2024 - 12:17 WIB

Ambil Formulir Pendaftaran di PAN, Hj Eka Dahliani Usman Siap Bertarung Pilkada Halsel

Jumat, 26 April 2024 - 12:14 WIB

Bupati Safitri Malik Soulisa Menghadiri Rakornas PB 2024 di Bandung

Jumat, 26 April 2024 - 12:12 WIB

Untuk Memberi Buru Selatan Cahaya Lampu, Bupati Hibahkan Lahan Ke PLN di Ambon

Kamis, 25 April 2024 - 12:10 WIB

Halal Bihalal PT PLN Indonesia Power dengan Sejumlah Awak Media

Kamis, 25 April 2024 - 12:10 WIB

Jaga Stamina dan Kebugaran, Wakapolres Langkat Ajak Personel Lari Pagi

Rabu, 24 April 2024 - 17:24 WIB

Sebanyak 50 ASN Pemkot Tidore Kepulauan Ikuti Pelatihan Kepemimpinan Administrator

Berita Terbaru

Berita

LBH DPP Bapera Buka Posko Bantuan Hukum Gratis di Bogor

Minggu, 28 Apr 2024 - 17:38 WIB

Ekonomi & Bisnis

Sejarah Thunderbird School of Global Management

Sabtu, 27 Apr 2024 - 10:12 WIB