Sukses Jalankan JDW, Festival Dessert Terbesar Indonesia Hadir di Medan

Rabu, 12 April 2023 - 20:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dessert Markt di Sun Plaza Sebagai Satellite Event

Sebagai perkenalan ke masyarakat Medan, MDW akan dibuka dengan keramaian DESSERT MARKT: A Pop-Up by Medan Dessert Week selama 18-21 Mei 2023 di Sun Plaza. Bazaar ini akan melibatkan lebih dari 60 pelaku industri dessert dan pastry di Medan. DESSERT MARKT merupakan IP terbaru dari JDW awal tahun ini, sebagai platform berniaga bagi emerging brands. DESSERT MARKT perdana berlangsung di ASHTA District 8, Jakarta, 26 Januari – 30 April 2023.

MDW dan DESSERT MARKT di Sun Plaza diharapkan dapat mengangkat pelaku dessert lokal, mempromosikan kekayaan kuliner lokal, memperkenalkan kreasi dessert inovatif, serta menginspirasi komunitas kuliner dengan berbagai kegiatan menarik. Melalui berbagai kudapan manis yang memukau, keduanya diharapkan dapat menjadi salah satu atraksi bagi turis yang ingin menjadikan Kota Medan sebagai destinasi wisata kuliner mereka.

Tentang JAKARTA DESSERT WEEK (JDW)

Jakarta Dessert Week (JDW) adalah festival dessert dan pastry terbesar di Indonesia yang bertujuan mendukung ekosistem industrinya dengan memberikan ruang kreatif bagi pelaku. Diadakan dalam format restaurant week, dimana Jakarta Dessert Week mengajak berbagai restoran, kafe, bakery, dan merchant lainnya di seluruh Jakarta untuk membuat kreasi menu khusus sesuai tema setiap tahunnya yang hanya tersedia selama periode festival. Pertama kali diadakan pada 2019, JDW telah mengangkat berbagai tema mulai dari Retro, Magic, Art, hingga Diversity.

Pemilihan merchant yang berpartisipasi dalam Jakarta Dessert Week setiap tahunnya dilakukan berdasarkan proses kuratorial dengan penilaian mencakup kualitas produk, narasi, dan eksistensinya. Jakarta Dessert Week diharapkan mampu memberi panggung dan lampu sorot pada para pelaku sektor dessert dan pastry yang sering luput dari perhatian publik. Sebagai platform, Jakarta Dessert Week juga diharapkan mampu menjadi strategi menempatkan Jakarta dan Indonesia dalam lanskap industri dessert global.

Baca Juga :  Acara Rakernas PIM, 2000 Peserta Banjiri Pameran UMKM dan Seminar Nasional

Sejak 2021, Jakarta Dessert Week telah menjadi bagian dari Kharisma Event Nusantara (KEN), sebuah program agenda event nasional dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Michael
Sumber : Release Special

Berita Terkait

Peringati Hari Kopi Dunia ke-9, Dekopi Resmikan Gerakan Fair Trade Nasional
Sinergi dengan PIM, Kementan Optimalkan Perempuan jaga Ketahanan Pangan
Rakernas Hari ke Dua, PIM siap Tingkatkan Ekonomi Bangsa
Dongkrak Ekonomi Melalui UMKM, Bunda Indah Minta PIM Terlibat dalam Pemberdayaan Manusia
Acara Rakernas PIM, 2000 Peserta Banjiri Pameran UMKM dan Seminar Nasional
Perkuat Ekosistem Lifestyle, Halal Fair Series Segera Hadir di 3 Kota
Sambut Milad ke-24, PT Supra Boga Lestari Gelar Market Hopping 2022
Dukung Pertumbuhan Ekonomi Kreatif, DOSS Camera & Gadget Gelar DOSS Vaganza 2022

Berita Terkait

Kamis, 2 Mei 2024 - 21:45 WIB

Rizk Yunanda Sitepu kembali Daptar Penjaringan Bacalon Bupati Langkat di 5 Parpol Ini

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:34 WIB

Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Rapat Evaluasi dan Pendampingan Penyusunan Profil Kelurahan

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:29 WIB

4 Bulan Gaji ASN Lingkup Pemda Halsel Belum Terbayar

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:24 WIB

Buka TKD Pertama Karang Taruna Kaimana, Bupati Freddy Thie: Habis Pemilihan Langsung Gas

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:19 WIB

Peringatan Hari Kartini, Pemkot Tidore Kepulauan Dukung Peran Perempuan dalam Pembangunan

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:06 WIB

Bupati Freddy Thie: Tantangan Transformasi Pendidikan Tidaklah Mudah

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:03 WIB

Pesan Bupati Freddy Thie Dalam Upacara Peringatan Hari Kembalinya Irian Barat Ke Pangkuan NKRI

Rabu, 1 Mei 2024 - 20:36 WIB

Ketua PW IWO Sumut Angkat Bicara Soal Sikap Arogansi Kepsek SMPN 1 Beringin

Berita Terbaru

Daerah

4 Bulan Gaji ASN Lingkup Pemda Halsel Belum Terbayar

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:29 WIB