Lepas Atlet Wushu Jatim, Ketua DPD RI Berpesan Agar Atlet Jaga Prestasi dan Kekompakan

Jumat, 20 Oktober 2023 - 06:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, SURABAYA – Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti berkesempatan melepas atlet Wushu Kontingen Jawa Timur (Jatim) yang akan berlaga di ajang Pra PON 2023 di Bogor, Jawa Barat.

Ketua DPD RI berpesan agar para atlet dapat menjaga prestasi yang pernah ditorehkan di ajang sebelumnya. Ia juga menekankan agar para atlet menjaga kekompakan dan suasana kondusif di dalam tim dan saling mendukung satu sama lain.

“Saya berpesan agar prestasi yang pernah ditorehkan agar dapat dipertahankan. Para atlet juga harus menjaga kekompakan dan saling memberikan support satu sama lain. Sebab, suasana kondusif dalam tim juga salah satu kunci sukses sebuah pertandingan,” pesan Ketua DPD RI di Gedung KONI Jatim, Rabu (18/10/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Senator asal Jawa Timur itu mendukung penuh juga mendoakan agar atlet-atlet Wushu Kontingen Jawa Timur mampu menorehkan prestasi gemilang. Dikatakannya, eksistensi Jawa Timur dalam bidang olahraga diukur dari keberhasilan atlet-atlet yang mewakili mampu menorehkan prestasi dan hasil yang maksimal.

Baca Juga :  Sultan Sambut Baik Uji Coba Sistem Credit Scoring UMKM Oleh Pemerintah

“Kita dukung dan doakan supaya perjuangan para atlet membuahkan hasil yang maksimal. Sebab, keberhasilan mereka adalah kemenangan Jawa Timur dan juga Indonesia,” kata LaNyalla.

Di sisi lain, LaNyalla mengajak masyarakat Jawa Timur memberikan support moril berupa dukungan terhadap atlet-atlet yang akan berlaga. Dukungan dari masyarakat, kata LaNyalla, akan menambah semangat para atlet ketika berlaga di ajang bergengsi tersebut.

“Keberhasilan para atlet tak lepas dari partisipasi masyarakat. Maka, dukungan kita akan menjadi suntikan tenaga bagi para atlet yang berjuang demi mengharumkan Jawa Timur,” tambah LaNyalla.

Ketua Umum KONI Jatim, M Nabil berharap kontingen Wushu Jatim dapat mempertahankan prestasi sebagai juara umum, sebagaimana ditorehkan pada PON XX tahun 2021 di Papua.

Baca Juga :  Satu Frekuensi Menuju Presidential Threshold 0 Persen, Miing Dukung Perjuangan Ketua DPD RI

“Pada ajang sebelumnya, kontingen Wushu Jatim ini berhasil meraih prestasi sebagai juara umum. Kami berharap prestasi tersebut dapat dipertahankan,” kata Nabil.

Nabil juga mengingatkan kepada wasit, juri, dan seluruh perangkat pertandingan agar bertindak fair play dan mengedepankan sportivitas. Ia juga berpesan kepada klub-klub Wushu yang ada di Jawa Timur agar dapat berkoordinasi dengan KONI Jatim.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum I KONI Jatim, M Ali Affandi Mahmud Mattalitti menekankan agar para atlet membangun kekompakan dan suasana kondusif di dalam tim.

“Kekompakan dan support tim dalam membangun suasana kondusif itu sangat penting dalam menambah semangat dan konsentrasi atlet. Setidaknya hal itu yang saya alami ketika saya dulu menjadi atlet dengan cabang olahraga yang berbeda. Sekali lagi saya tekankan agar jaga kekompakan karena Wushu adalah Jawa Timur dan Jawa Timur adalah Wushu,” tegas pria yang karib disapa Andi itu.

Baca Juga :  Ketum Bamus Betawi 1982: Isi Pidato Heru Tak Sudutkan IKN, Jangan Digoreng-Goreng

Kepala Pelatih Puslatda Wushu Jawa Timur, Sherlie Hoediono, mengatakan 32 atlet yang dikirim akan berlaga di 29 kelas. Diantaranya Seni Wing Chun 2 atlet, Sanda 11 atlet, dan Taolu 16 atlet.

“Saat ini kami memiliki atlet-atlet baru, karena ada tiga orang atlet yang pada PON Papua 2021 meraih medali emas, namun kini sudah pensiun. Para atlet telah berlatih maksimal dan kami tetap optimis meraih hasil maksimal dan mendekati raihan emas pada PON Papua 2021. Kami mohon dukungan dan doa dari masyarakat,” ucap Sherlie.

Hadir pada kesempatan itu Kabid Binpres KONI Jatim, Dudi Harjantoro serta Anggota inpres KONI Jatim, Jefry Tagore.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Yuli
Sumber :

Berita Terkait

Kunjungi Balai Pemasyarakatan (BAPAS) Kelas I Makassar, Komite I Akan Perjuangkan Aspirasi Bapas
Ketua MPR RI Bamsoet Tegaskan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI Sulit Untuk Dijegal
Soal RUU Pengelolaan Ruang Udara, Senator Filep Beri Analisa Dampak Bagi Daerah
Kalah dari Uzbekistan, Ketua DPD RI Pacu Semangat Timnas Indonesia U-23 Tetap Menyala
Sukses Bikin DPD RI Bertaji, LaNyalla Terima Special Award dari PWI Jatim
Ketua DPD RI Puji Isi Pidato Prabowo di KPU: Patriotik Sejati
Komite IV DPD RI Minta RPJPN 2025-2045 Munculkan Pertumbuhan Ekonomi Baru
Komite I DPD RI Beri Catatan Penting Atas Pelaksanaan Pemilu Serentak 2024

Berita Terkait

Senin, 13 Mei 2024 - 23:46 WIB

Muhammad Ilham Berharap Darwis Batubara Dapat Berkolaborasi di Pilkada Deli Serdang 2024

Senin, 13 Mei 2024 - 22:24 WIB

Pengalihan Jembatan PTPN II di Langkat, Diduga Ajang Cari Keuntungan Pribadi

Minggu, 12 Mei 2024 - 22:30 WIB

Resmi Daftar di DPW PKB, Samaun Hegemur Siap Jadi Calon Wakil Gubernur Papua Barat

Minggu, 12 Mei 2024 - 22:20 WIB

SBGN Malut Tarik Diri Terkait PHK yang Dilakukan Oleh PT. WP

Minggu, 12 Mei 2024 - 16:30 WIB

Bupati Freddy Thie Kembalikan Berkas Pendaftaran Calon Bupati Kaimana ke DPD PDIP Papua Barat

Minggu, 12 Mei 2024 - 16:21 WIB

Safitri Malik Daftar di Demokrat, Duet SMS – GES Jilid II Bisa Terjadi

Minggu, 12 Mei 2024 - 16:17 WIB

Tim Relawan Satu Tujuan, Siap Menangkan Safitri Malik Dua Periode

Minggu, 12 Mei 2024 - 12:05 WIB

Tim Relawan SMS untuk Buru Selatan Kembali di Bentuk

Berita Terbaru