Hj. Safia Ali Ibrahim Beri Sambutan Pada Pelantikan Tim Penggerak PKK Kecamatan Tidore

Kamis, 18 Januari 2024 - 17:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID Pelantikan dan pergantian adalah bagian dari sebuah proses organisasi, hal ini merupakan penyegaran dan pembungaran bagi setiap organisasi, yang mana apabila dilakukan pergantian di struktur Pemerintahan maka pada struktur oraganisasi PKK akan juga dilakukan pergantian.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kota Tidore Kepulauan Hj. Safia Ali Ibrahim pada Pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Tidore Aisah Adam Haerudin di Aula Kantor Camat Tidore, Kamis (18/1/2024).

Sesuai dengan Surat Keputusan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Tidore Kepulauan Nomor : 02/KEP/PKK.KOTA/I/2024, tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Kecamatan Tidore.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah dilantik sebagai Ketua TP-PKK Kecamatan Tidore yang baru, Aisah Adam Haerudin langsung dikukuhkan oleh Camat Tidore Djaela Djafar selaku Pembina PKK Kecamatan Tidore.

Baca Juga :  Bunda PAUD Kota Tidore Membuka Secara Resmi Kegiatan IT di Oba

Pada sambutan Ketua Tim Pengerak PKK Kota Tidore Kepulauan, Hj Safia Ali Ibrahim menyampaikan ucapan selamat kepada Aisah Adam Haerudin yang telah dilantik sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Tidore yang baru, dan juga memberikan ucapan terima kasih sekaligus penghargaan kepada Rhiza Khsana Irvan sebagai Ketua yang lama dan Bapak Yusran Abdullah Totou selaku pelaksana tugas ketua.

“Selamat saya ucapkan kepada Ibu Aisah Adam Haerudin yang telah diberikan tanggung jawab baru sebagai Ketua PKK Kecamatan Tidore, tidak lupa saya sampaikan ucapan terima kasih dan pengghargaan kepada Rhizah Khasana Irvan selaku Ketua PKK Kecamatan Tidore yang lama dan juga Bapak Yusran Abdullah Totou selaku Pelaksana Tugas Ketua yang telah mendidikasian waktu, tenaga, dan pikiranyanya di Organisasi PKK ini” Tutur Safia.

Baca Juga :  Peringatan HUT IGTKI-PGRI Ke-73 Kota Tidore Kepulauan

Safia Ali Ibrahim juga berharap selasai pelantikan ini Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Tidore yang baru diharapkan dapat membawa semangat baru dalam melaksanakan Gerakan PKK demi terwujudnya dan terlaksananya 10 Program Pokok PKK, dan juga dapat menakan segela Peristiwa Sosial Budaya yang terjadi di Kota Tidore Khususnya di Kecamatan Tidore.

“Saya berharap kepada Ibu Aisah Adam Haerudin selaku Ketua PKK Kecamatan Tidore yang baru agar dapat membawa semangat baru untuk sama-sama melaksanakan Gerakan PKK yaitu 10 Program PKK dan juga agar dapat menekan segela peristiwa sosial yang ada di Kota Tidore Kepulauan khusunya Kecamatan Tidore”. Harap Safia.

Pada Kesempatan yang sama juga Ketua I TP-PKK Kota Tidore Kepulauan Hj. Rahmawati Muhammad Sinen dalam arahannya menyampaikan bahwa PKK Kecamatan agar dapat bekerja sama dengan PKK di setiap Kelurahan untuk sama-sama membantu Pemerintah dalam menyelesaikan permasalahan yang terjadi sekarang ini.

Baca Juga :  Sukseskan Hari Nusantara 2023, Walikota Tidore Beri Semangat Untuk Tim LO dan Protokol

“Sebagai mitra pemerintah saya meminta kepada PKK Kecamatan agar dapat bekerja sama dengan setiap PKK Kelurahan untuk membantu Pemerintah dalam menyelesaikan permasalahan seperti menurukan angka stunting, menurukan angka stunting, mencegah kekerasan terhadap perempuan dan anak, dan juga menjaga daerah yang kita cintai ini dari penyalah gunaan Narkoba” Ucap Rahmawati.

Turut Hadir Ketua III PKK Kota Tidore Kepulauan bersama Penggurus PKK Kota, Forkopimcam Kecamatan Tidore, Para Lurah Se-Kecamatan Tidore, dan Juga Para Ketua TP-PKK Kelurahan Se-Kecamatan Tidore.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Yuli
Sumber :

Berita Terkait

Terima Berkas Calon Bupati Kaimana Freddy Thie, Talimbekas Paulus: Kami Akan Berjuang PDIP-Demokrat Untuk Kaimana!
Respon Positif Pernyataan Bupati, Zunnur Roin Singgung Momentum Kemajuan Rohil
Soal RUU Pengelolaan Ruang Udara, Senator Filep Beri Analisa Dampak Bagi Daerah
Pemkot Tidore Kepulauan Dukung Perpindahan Sekolah Kepolisian Negara Polda Malut di Kelurahan Sofifi
Ketua Demokrat Lampung Merapat Ke Hanan
Hj Eka Dahliani Usman Perempuan Pertama yang Ikut Bertarung Di Pilkada Halmahera Selatan
Relawan Dan Ribuan Simpatisan Eka Dahliani Usman Bergerak Mengawal Pengembalian Berkas Di Sejumlah Partai Politik
Pengendalian Inflasi, Pemkot Tidore Kepulauan Dapat Bantuan Bibit Cabe dari Bank Indonesia Malut

Berita Terkait

Jumat, 10 Mei 2024 - 13:29 WIB

Terima Berkas Calon Bupati Kaimana Freddy Thie, Talimbekas Paulus: Kami Akan Berjuang PDIP-Demokrat Untuk Kaimana!

Kamis, 9 Mei 2024 - 19:04 WIB

Respon Positif Pernyataan Bupati, Zunnur Roin Singgung Momentum Kemajuan Rohil

Kamis, 9 Mei 2024 - 18:57 WIB

Soal RUU Pengelolaan Ruang Udara, Senator Filep Beri Analisa Dampak Bagi Daerah

Kamis, 9 Mei 2024 - 17:26 WIB

Pemkot Tidore Kepulauan Dukung Perpindahan Sekolah Kepolisian Negara Polda Malut di Kelurahan Sofifi

Rabu, 8 Mei 2024 - 19:35 WIB

Hj Eka Dahliani Usman Perempuan Pertama yang Ikut Bertarung Di Pilkada Halmahera Selatan

Selasa, 7 Mei 2024 - 19:02 WIB

Relawan Dan Ribuan Simpatisan Eka Dahliani Usman Bergerak Mengawal Pengembalian Berkas Di Sejumlah Partai Politik

Selasa, 7 Mei 2024 - 18:57 WIB

Pengendalian Inflasi, Pemkot Tidore Kepulauan Dapat Bantuan Bibit Cabe dari Bank Indonesia Malut

Selasa, 7 Mei 2024 - 15:59 WIB

Resmi Mendaftar Lewat NasDem, Samaun Dahlan Siap Bertarung di Pilkada Fakfak 2024

Berita Terbaru