Kota Tidore Kepulauan Ditetapkan Sebagai Tuan Rumah Hari Nusantara Tahun 2023

Selasa, 15 Agustus 2023 - 22:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TIDORE – Kota Tidore Kepulauan mendapat kado spesial menjelang peringatan HUT Ke 78 Kemerdekaan RI Tahun 2023, Kota yang dipimpin oleh Capt. H. Ali Ibrahim, MH dan Muhamad Sinen, SE, tersebut akhirnya ditunjuk dan ditetapkan sebagai tuan rumah Hari Nusantara Tahun 2023 oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Invetasi (Menkomarvest) RI, Luhut Binsar Panjaitan.

“Saya Minta Kota Tidore Kepulauan, Provinsi Maluku Utara menjadi tuan rumah Hari Nusantara Tahun 2023,” ungkap Luhut saat memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Peringatan Hari Nusantara 2023 di kantor Kemenkomarvest, Selasa (15/8/2023) sore, sebagai tuan rumah.

Menariknya, Walikota Tidore Capt. H. Ali Ibrahim, MH, diminta untuk hadir dan damping Menkomarvest Luhur Binsra Panjaitan dalam memimpin Rakor yang juga dihadiri oleh Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Salahudin Uno, dan sejumlah pejabat eselon I dan II kementerian lembaga, serta Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo, Staf Ahli Walikota, Asisten Sekda dan pimpinan OPD Kota Tidore melalui zoom meeting.

Usai menunjuk Kota Tidore Kepulauan sebagai tuan rumah, Luhut juga meminta Kementerian Perhubungan sebagai Ketua Penyelenggara Pusat Hari Nusantara Tahun 2023. “Saya minta Kementerian Perhubungan sebagai Ketua Penyelenggara Pusat,” minta Luhut dihadapan peserta Rakor dan langsung disanggupi oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

Orang nomor satu di Kemenkomarvest RI tersebut menegaskan kepada kementerian dan lembaga lain untuk memberikan dukungan terhadap pelaksanaan Hari Nusantara Tahun 2023 di Tidore. “Saya minta tim Kemenkomarvest untuk segera menyusun Keputusan Menteri Koordinator Bidang Kemartiman dan Investasi tentang Panitia Penyelenggara Peringatan hari Nusantara Tingkat Nasional,” perintah Luhut kepada jajarannya.

Sementara itu, Walikota Tidore Capt. H. Ali Ibrahim yang pada saat Rakor berada tepat di samping kanan Luhut, menyampaikan terima kasih atas kepercayaan pemerintah pusat melaui Kemenkomarvest menunjuk dan menetapkan Tidore sebagai tuan rumah Hari Nusantara Tahun 2023 pada Desember mendatang.

Baca Juga :  BPBD Update Data, Korban Terdampak Banjir Beberapa Desa di Halsel 

Walikota dua periode ini juga menegaskan, pihaknya bersama jajaran pemerintah Kota Tidore dan masyarakat Kota Tidore Kepulauan akan memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Hari Nusantara Tahun 2023 yang hari puncaknya akan berlangsung pada tanggal 13 Desember 2023 di Tidore.

“Kami siap menjadi tuan rumah dan akan memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaran Hari Nusantara pada bulan Desember Tahun 2023 mendatang di Tidore,” tegas Ali Ibrahim dihadapan Luhut.

Ali Ibrahim juga menyentil, Tidore sudah pengalaman menjadi tuan rumah event bertaraf Nasional, salah satunya yaitu Sail Tidore Tahun 2022 yang berlangsung sukses.

Selain itu, Dukungan penuh dari berbagai Kementerian/Lembaga saat mengikuti rakor tersebut, salah satunya disampaikan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Salahudin Uno mengatakan, siap mendukung Kota Tidore sebagai Tuan Rumah Hari Nusantara Tahun 2023 karena pada Tahun lalu Kota Tidore sukses melaksanakan Sail Tidore Tahun 2022, “kami siap mendukung dan berperan aktif untuk mensukseskan hari Nusantara Tahun 2023 di Kota Tidore Kepulauan.” Tegas Sandiaga Uno

Baca Juga :  Jabatan Maulana Usia Terancam Digeser, ini Kata Bupati Fifian

Senada juga disampaikan Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi menyampaikan, siap mendukung penuh pelaksanaan Hari Nusantara Tahun 2023 ini, “saya pikir ini menarik karena Kota Tidore menjadi Tuan rumah Hari Nusantara Tahun 2023 ini, karena kami juga memiliki berbagai pelabuhan penyeberangan dan bandar Udara, kami juga akan bekerjasama dengan berbagai kementerian/Lembaga salah satunya Kementerian Pariwisata untuk mensukseskan hari Nusantara Tahun 2023 di Kota Tidore Kepulauan pada Desember mendatang.” Kata Budi

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : MUFIK
Sumber :

Berita Terkait

Inovasi Berbagai Program Lingkungan dan Sosial, Harita Nickel Sabet Indonesia CSR Award 2025
Malut United Robohkan Benteng Raksasa Bandung di Panggung Hijau
Kelangkaan BBM Subsidi jenis Minyak Tana di Ternate, Polres dalami jejak Penyalahgunaan 
Dari “Mey Berlawanan”, BEM Unkhair dan Aliansi Mei Gelar Aksi Memperingati Hari Buruh
Hasil Terbaru Mata Air Desa Kawasi Masi Terjaga Dengan Baik
Kementerian ESDM Kembali Terbitkan IUP Perusahaan Tambang Milik Gubernur Malut Sherly Tjoanda
Mediasi Masyarakat Haltim dan PT STS, Capai Kesepakatan
Tarik Tambang Sambut May Day di PT Wanatiara Persada Berlangsung Meriah

Berita Terkait

Sabtu, 3 Mei 2025 - 08:57 WIB

Podcast Ngegas Rakyat Merdeka: Viva Yoga Dorong Gen Z untuk Berkreasi, Berinovasi, dan Berkontribusi di Wilayah Transmigrasi  

Jumat, 2 Mei 2025 - 15:57 WIB

Sekjen Demokrat Kunjungi Daerah, Ajak Kader Aktifkan Mesin Partai Sejak Dini

Jumat, 2 Mei 2025 - 12:58 WIB

Ketum DPP GAN: Hardiknas Jadi Momen Strategis Tanamkan Semangat Nasionalisme dan Cinta Tanah Air

Kamis, 1 Mei 2025 - 11:21 WIB

Suyatin Akhirnya Bergelar Doktor Ilmu Hukum di Universitas Borobudur Jakarta

Kamis, 1 Mei 2025 - 10:04 WIB

Pro-Kontra Usulan Penggantian Wapres, Dr. Dian Assafri Tegaskan Pentingnya Patuh pada UUD 1945

Kamis, 1 Mei 2025 - 08:57 WIB

Melalui Fraksi PAN di DPR, INKOPTAN Dorong Terbitnya Inpres Konsolidasi Tanah Pertanian

Kamis, 1 Mei 2025 - 01:08 WIB

Sekjen Herman Khaeron Tegaskan Kader Demokrat Wajib Hadir Membawa Solusi bagi Rakyat

Rabu, 30 April 2025 - 23:41 WIB

Perisai Syarikat Islam Dukung AM Sangaji sebagai Pahlawan Nasional

Berita Terbaru