Penguatan Kinerja Layanan Kesehatan, Bupati Kunjungi RSUD Kaimana

Kamis, 22 Juni 2023 - 16:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Freddy Thie Melakukan Kunjungan Sekaligus Silaturahmi Bersama Pihak (RSUD) Kab. Kaimana. (detikindonesia.co.id)

Freddy Thie Melakukan Kunjungan Sekaligus Silaturahmi Bersama Pihak (RSUD) Kab. Kaimana. (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID, KAIMANA  –  Bupati Kabupaten Kaimana, Freddy Thie melakukan kunjungan sekaligus silaturahmi bersama pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kab. Kaimana. Kegiatan ini dimaksudkan dalam rangka memperkuat kinerja RSUD terhadap layanan kesehatan. Hadir dalam pertemuan tersebut, Direktur RSUD, Vinsensia Thie dan seluruh dokter.

Freddy Thie selaku pimpinan daerah menjelaskan bahwa salah satu yang menjadi atensinya dalam menjabat sebagai Bupati ialah berkaitan dengan optimalisasi pelayanan kesehatan. Sehingga dirinya tidak pernah henti-hetinya mengingatkan kepada pihak RSUD dan terus mengawal pelayanan kesehatan.

“Diawal saya dilantik sebagai Bupati, sektor kesehatan ini banyak dikritik. Utamanya berkaitan dengan pelayanan dan ketersediaan fasilitas. Itu sebabnya, saya akan terus bekerja semaksimal mungkin agar apa yang menjadi keluhan masyarakat itu bisa teratasi”, ucapnya.

Disamping itu, Direktur RSUD juga menyampaikan bahwa dengan adanya support pemerintah daerah, serta kinerja pihak RSUD yang maksimal terobosan-terobosan baru akan terus dihadirkan.

“Tentu kita harus memanfaatkan berbagai fasilitas yang telah ada, dan yang terbaru yaitu gedung Intensive Care Unit (ICU). Dan yang kurang akan kami konsultasikan langsung kepada Pemda. Kita juga meminta agar semua petugas layanan dapat melayani dengan ramah sehingga masyarakat nyaman”, ujar Vinsensia.

Peningkatan pelayanan kesehatan dan peningkatan fasilitas dan alat kesehatan dalam melayani masyarakat akan terus diupayakan. Orang nomor satu di Kaimana itu menyampaikan bahwa dalam dokumen anggaran tahun 2023 Pemda Kaimana telah menganggarkan penambahan fasilitas di RSUD Kaimana.

Baca Juga :  Wella Fitriani, Gadis Sumatera Barat Kenalkan Budaya Melalui Pakaian Adat

“Tahun 2023 ini kita sudah anggarkan untuk melengkapi kebutuhan-kebutuhan fasilitas pada RSUD Kaimana, saya ingin semua fasilitas harus yang berkulitas biar semakin prima pelayanan yang kita berikan”, pungkas Bupati keturunan Tionghoa itul.

Bupati Freddy Thie juga menyinggung terkait dengan upaya untuk menekan angka stunting di Kaimana. Bupati keturunan Tionghoa itu berharap agar RSUD Kaimana bisa menjadi mitra strategis dalam ikhtiar percepatan penurunan angka stunting di kaimana.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI A.H
Sumber :

Berita Terkait

Pemerintah Kampung Negeya Salurkan Bantuan Dana BLT Kepada Masyarakat
Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2024
347 Pegawai PPPK Kota Tidore Kepulauan Resmi Terima SK Pengangkatan
Walikota Ali Ibrahim Resmi Lepas 118 Calon Jama’ah Haji Kota Tidore Kepulauan
Menyongsong Pemilihan Kepala Daerah Fakultas Hukum Unkhair Sosialisasi money Politic 
Warga Desak Bawaslu dan KPU Deli Serdang Evaluasi Oknum PPK dan Panwascam
2 Oknum Guru Di Halsel Diduga Aniaya Siswa 
SBGN Kota Ternate Gugat Vendornya Bank Indonesia Perwakilan Malut Di Disnaker

Berita Terkait

Selasa, 21 Mei 2024 - 12:17 WIB

Pemerintah Kampung Negeya Salurkan Bantuan Dana BLT Kepada Masyarakat

Senin, 20 Mei 2024 - 18:35 WIB

Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2024

Senin, 20 Mei 2024 - 18:14 WIB

Walikota Ali Ibrahim Resmi Lepas 118 Calon Jama’ah Haji Kota Tidore Kepulauan

Rabu, 15 Mei 2024 - 16:45 WIB

Menyongsong Pemilihan Kepala Daerah Fakultas Hukum Unkhair Sosialisasi money Politic 

Rabu, 15 Mei 2024 - 11:50 WIB

Warga Desak Bawaslu dan KPU Deli Serdang Evaluasi Oknum PPK dan Panwascam

Selasa, 14 Mei 2024 - 23:08 WIB

2 Oknum Guru Di Halsel Diduga Aniaya Siswa 

Selasa, 14 Mei 2024 - 21:46 WIB

SBGN Kota Ternate Gugat Vendornya Bank Indonesia Perwakilan Malut Di Disnaker

Selasa, 14 Mei 2024 - 15:20 WIB

Pedagang Keluhkan Tarif Retribusi Sampah, Kabid DLH Langkat Berang di Konfirmasi

Berita Terbaru

Internasional

Soal Konflik di Gaza, Joe Biden: Bukan Genosida!

Selasa, 21 Mei 2024 - 14:15 WIB

Nasional

PKB Sebut Ada Komunikasi dengan Anies Soal Pilgub Jakarta 2024

Selasa, 21 Mei 2024 - 12:24 WIB