Rapat Koordinasi Bidang Pendidikan Musyawarah Kepala Sekolah SMA/SMK Se Papua Barat & Papua Barat Daya

Jumat, 23 Juni 2023 - 08:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rapat Koordinasi Bidang Pendidikan Musyawarah Kepala Sekolah SMA/SMK Se Papua Barat & Papua Barat Daya (detikindonesia.co.id)

Rapat Koordinasi Bidang Pendidikan Musyawarah Kepala Sekolah SMA/SMK Se Papua Barat & Papua Barat Daya (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID, PAPUA BARAT  –  Bupati Kaimana Freddy Thie secara resmi menutup rapat koordinasi bidang pendidikan musyawarah kepala sekolah SMA dan SMK se Provinsi Papua Barat dan Papua Barat Daya. Kabupaten Kaimana menjadi tuan rumah dalam kegiatan ini yang diselenggarakan di gedung pertemuan Kroy (22/06). Hadir dalam kegiatan tersebut berasal dari 12 Kabupaten, dan 1 Kota.

Bupati Kaimana dalam sambutannya meminta agar berbagai rekomendasi yang dihasilkan dari rapat koordinasi ini mestinya tidak hanya diserahkan kepada pemerintah Provinsi saja. Melainkan harus diberikan juga kepada para kepala daerah kabupaten dan kota.

“Karena Rapat koordinasi ini berdasarkan pada Peraturan Pemerintah Nomor 106 Tahun 2021 sebagai implementasi Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2021 tentang Otonomi Khusus Papua Kewenangan pengelolaan SMA dan SMK dari Provinsi kembali ke Kabupaten/Kota”, pungkas orang nomor satu di Kaimana.

Ia juga menambahkan bahwa sejak dilantik pada 2021 lalu, urusan pengelolaan SMA dan SMK ini masih diberikan sepenuhnya kepada pemerintah Provinsi. Akan tetapi, pemerintah daerah Kaimana tidak hanya tinggal diam. Berangkat dari komitmen pembenahan pendidikan, pemda Kaimana memberikan berbagai bantuan.

“Kami telah mengintervensi dengan memberikan bantuan seragam gratis bagi siswa-siswi SMA dan SMK mulai dari tahun 2021 sampai 2022”, ujar Freddy.

Komitmen Pemda Kaimana terkait pendidikan ini tertuang jelas dalam visi-misi Bupati dan Wakil Bupati. Salah satunya yakni berkaitan dengan pengembangan sumber daya manusia. Itu sebabnya, pemda memberikan atensi yang sangat serius dalam sektor pendidikan ini.

Baca Juga :  Bupati Freddy Thie Kunjungi Kampung Urisa di Kaimana

“Saya tidak mau, saya punya anak-anak yang dari kampung tidak bisa melanjutkan sekolah karena seragam ataupun biaya sekolah” tegas Freddy.

Bupati pertama keturunan Tionghoa di Papua itu menegaskan bahwa pemerintah hadir untuk memberikan ruang kepada anak-anak daerah. Untuk mereka bisa mendapatkan pendidikan yang baik dan layak.

Bahkan tahun ini (2023), Pemda bersama Yayasan Tangan Pengharapan, kita akan kerjasama untuk membangun asrama bagi anak-anak SMA dan SMK. Langkah ini diambil mengingat banyak sekali anak-anak yang ingin melanjutkan SMA atau SMK di kota, tetapi kesulitan tempat tinggal.

“Kita ingin agar adik-adik yang mau lanjut sekolah di SMA/SMK di kota, tidak lagi memikirkan tempat tinggal. Adik-adik kita tidak boleh dibebani, mereka harus fokus untuk belajar”, ujarnya.

Baca Juga :  Pelajar SMA dan SMK Se - Kaimana Diberi Inspirasi Sosok Bupati Yang Menginspirasi

Diakhir sambutannya, ia sekali menegaskan agar hasil rekomendasi dari rapat koordinasi ini diberikan kepada kepala daerah kabupaten dan kota. Agar berbagai langkah strategis pemda dan pemkot mengenai pendidikan bisa selaras.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI A.H
Sumber :

Berita Terkait

Penyerahan DPA Ke OPD Oleh PJ. Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere
KPK Lanjut Periksa 8 Pejabat dan Satu Kepala Daerah di Papua Barat Daya
Harapan PJ. Gubernur Papua Barat Ali Baham Saat Lepot Setyanto di Kukuhkan
Ngeri, Kades di Sorong Korupsi Dana Desa 1 Milyar Lebih
Kritik Permendagri Soal Penjabat Kepala Daerah, Filep Soroti Muatan Kepentingan Politik Pemerintah
Pj. Gubernur Prioritaskan Infrastruktur Kampung di Papua Barat
Menjaga Harga Pasar Beras, Ini Pesan Bulog Papua – Papua Barat
MSG: Papua Barat Menjadi Isu Utama

Berita Terkait

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:52 WIB

Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26% di Q1 2024 di Tengah Tantangan Ekonomi Global

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:44 WIB

Ambil Formulir Pendaftaran, Eka Dahliani Usman Optimis Dapat Rekom dari PSI

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:39 WIB

Sepi Wanimbo Minta Pemda Lanny Jaya Segera Membuka Akses Jalan Wamena Lanny Jaya

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:37 WIB

LPI Malut Desak Kajari Halsel Usut Temuan Dana Desa di 174 Desa

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:47 WIB

Bapperida Kota Tidore Kepulauan Gelar Technical Meeting Lomba Inovasi Daerah Tahun 2024

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:38 WIB

Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Upacara Hardiknas 2024 di Halaman Kantor Walikota

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:32 WIB

Pemkot Tidore Kepulauan Dukung Kunjungan Peserta Forpimpas di Kota Tidore

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:26 WIB

Selain PKB, Gerindra dan PAN, Hj Eka Dahliani Usman Juga Ikut Ambil Formulir Pendaftaran di Nasdem

Berita Terbaru