Kunjungan Direktur PDTT Kemendes Bawa Angin Segar Bagi Destinasi Wisata Danau Likitobi

Kamis, 31 Agustus 2023 - 15:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, BOBONG  –  Kunjungan yang dilakukan oleh Direktur Penyesuaian Daerah Khusus dari Direktorat Jenderal Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) Kemendes, Dr. Dwi Rudi Hartoyo S. Sos, M. Si di Desa Holbota, Kecamatan Taliabu Barat, Kabupaten Pulau Taliabu (Pultab), Maluku Utara telah membawa angin segar bagi destinasi wisata Danau Likitobi.

Dalam kunjungannya tersebut, Dr. Dwi Rudi Hartoyo memberikan komitmen untuk mendukung perkembangan destinasi wisata Danau Likitobi dengan memberikan bantuan pengembangan sebesar Rp 300 juta dalam bentuk modal operasional.

Bantuan dana ini diproyeksikan akan menjadi dorongan kuat dalam upaya pengembangan destinasi wisata Danau Likotobi di Desa Holbota. Dana tersebut direncanakan akan digunakan untuk meningkatkan fasilitas dan pelayanan kepada para pengunjung.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD), Agusmawati Thoib Koten, mengapresiasi kunjungan dan bantuan pengembangan ini sebagai langkah awal yang positif dalam usaha meningkatkan potensi pariwisata Danau Likitobi yang nantinya akan dikelola oleh Bumdes.

“Bantuan sebesar Rp 300 juta untuk pengembangan Danau Likitobi yang dikelola oleh Bumdes merupakan langkah positif dalam meningkatkan potensi pariwisata di daerah ini,” ujar Agusmawati Toib Koten pada Rabu, 31 Agustus 2023.

Ia menambahkan bahwa dukungan dari pemerintah pusat sangat penting untuk memperbaiki fasilitas dan pelayanan serta memberikan peluang ekonomi baru bagi masyarakat lokal. Monitoring terhadap perkembangan dan penggunaan dana juga menjadi hal yang penting agar manfaatnya dapat dirasakan secara maksimal oleh semua pihak yang terlibat.

Baca Juga :  Verifikasi Polres Halteng Nyatakan Operasional Dan Perijinan Industri Kayu UD Putra Jaya Legal

Diharapkan dengan adanya dukungan dari pemerintah pusat, destinasi wisata Danau Likitobi akan semakin menarik minat wisatawan, berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi lokal, serta membuka peluang baru bagi warga sekitar dalam sektor pariwisata.

“Semoga dengan dukungan yang lebih lanjut, destinasi wisata ini dapat tumbuh menjadi salah satu tujuan favorit para wisatawan, serta memberikan dampak positif bagi pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat setempat,” ungkap Agusmawati Thoib Koten (DI/BAHA).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI
Sumber :

Berita Terkait

Menyongsong Pemilihan Kepala Daerah Fakultas Hukum Unkhair Sosialisasi money Politic 
Warga Desak Bawaslu dan KPU Deli Serdang Evaluasi Oknum PPK dan Panwascam
2 Oknum Guru Di Halsel Diduga Aniaya Siswa 
SBGN Kota Ternate Gugat Vendornya Bank Indonesia Perwakilan Malut Di Disnaker
Pedagang Keluhkan Tarif Retribusi Sampah, Kabid DLH Langkat Berang di Konfirmasi
Muhammad Ilham Berharap Darwis Batubara Dapat Berkolaborasi di Pilkada Deli Serdang 2024
Pengalihan Jembatan PTPN II di Langkat, Diduga Ajang Cari Keuntungan Pribadi
Resmi Daftar di DPW PKB, Samaun Hegemur Siap Jadi Calon Wakil Gubernur Papua Barat

Berita Terkait

Rabu, 15 Mei 2024 - 16:45 WIB

Menyongsong Pemilihan Kepala Daerah Fakultas Hukum Unkhair Sosialisasi money Politic 

Rabu, 15 Mei 2024 - 11:50 WIB

Warga Desak Bawaslu dan KPU Deli Serdang Evaluasi Oknum PPK dan Panwascam

Selasa, 14 Mei 2024 - 23:08 WIB

2 Oknum Guru Di Halsel Diduga Aniaya Siswa 

Selasa, 14 Mei 2024 - 15:20 WIB

Pedagang Keluhkan Tarif Retribusi Sampah, Kabid DLH Langkat Berang di Konfirmasi

Senin, 13 Mei 2024 - 23:46 WIB

Muhammad Ilham Berharap Darwis Batubara Dapat Berkolaborasi di Pilkada Deli Serdang 2024

Senin, 13 Mei 2024 - 22:24 WIB

Pengalihan Jembatan PTPN II di Langkat, Diduga Ajang Cari Keuntungan Pribadi

Senin, 13 Mei 2024 - 18:13 WIB

Obi Fishing Tournament 2024, Pemkab Halsel Ajak Harita Nickel Jadikan Soligi Destinasi Wisata Bahari

Minggu, 12 Mei 2024 - 22:30 WIB

Resmi Daftar di DPW PKB, Samaun Hegemur Siap Jadi Calon Wakil Gubernur Papua Barat

Berita Terbaru

Hukum & Kriminal

Kirim Surat Tantangan Tinju ke Hotman, Benny Wulur Giat Latihan

Rabu, 15 Mei 2024 - 02:01 WIB

Daerah

2 Oknum Guru Di Halsel Diduga Aniaya Siswa 

Selasa, 14 Mei 2024 - 23:08 WIB