Gugatan Mantan Peserta Seleksi PSI DKI Jakarta Ditolak PN Jakpus: PN Tidak Berwenang Memutus Urusan Pencalegan Parpol 

Jumat, 6 Oktober 2023 - 07:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – (Jakarta, 6 Oktober 2023) Gugatan yang ditujukan kepada DPW PSI DKI Jakarta dan Komite Seleksi Caleg terkait hasil seleksi caleg PSI DKI Jakarta ditolak oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Ketua LBH PSI DKI Jakarta sekaligus kuasa hukum PSI Jakarta, Aditya Linardo memberikan keterangan terkait perkara ini.

“Penggugat adalah mantan peserta seleksi caleg PSI DKI Jakarta yang gugur dalam proses seleksi internal partai yang kemudian menggugat di PN Jakpus. Setelah melewati persidangan, PN Jakpus menyatakan tidak berwenang memutus perkara ini dan dikembalikan ke partai politik”, jelas Aditya.

“Gugatannya tidak pernah diajukan secara internal melalui mahkamah partai PSI. Padahal, kedua penggugat sudah pernah menandatangani surat pernyataan akan menerima segala hasil seleksi yang mutlak menjadi kewenangan partai politik, toh tidak ada mahar dan biaya politik untuk daftar mengikuti seleksi caleg, gratis.”, jelas Aditya.

Salah satu penggugat atas nama Upa Labuhari terekam media ditangkap oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bengkulu karena diduga telah menghalang-halangi penyidikan pada 4 September 2023. Kredibilitas penggugat kemudian dipertanyakan oleh Kuasa Hukum tergugat tujuan dan maksudnya.

“Kami tertib hukum, kami selalu tertib persidangan. Kami tidak tahu menahu dengan penggugat yang kemudian ditangkap di Kejati Bengkulu yang akhirnya tidak menghadiri persidangan lagi semenjak kurang lebih 1 bulan yang lalu. Yang pasti, PN Jakpus telah memutus bahwa urusan internal partai politik apalagi yang berkaitan dengan pencalegan bukanlah ranah Pengadilan Negeri , melainkan ranah internal parpol walaupun judul dari gugatan tersebut adalah perbuatan melawan hukum”, tutup Adit.

Baca Juga :  PBB Siapkan YIM Cawapres 2024, Ini Capresnya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI
Sumber :

Berita Terkait

Kunjungi Balai Pemasyarakatan (BAPAS) Kelas I Makassar, Komite I Akan Perjuangkan Aspirasi Bapas
Ketua MPR RI Bamsoet Tegaskan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI Sulit Untuk Dijegal
Soal RUU Pengelolaan Ruang Udara, Senator Filep Beri Analisa Dampak Bagi Daerah
Kalah dari Uzbekistan, Ketua DPD RI Pacu Semangat Timnas Indonesia U-23 Tetap Menyala
Sukses Bikin DPD RI Bertaji, LaNyalla Terima Special Award dari PWI Jatim
Ketua DPD RI Puji Isi Pidato Prabowo di KPU: Patriotik Sejati
Komite IV DPD RI Minta RPJPN 2025-2045 Munculkan Pertumbuhan Ekonomi Baru
Komite I DPD RI Beri Catatan Penting Atas Pelaksanaan Pemilu Serentak 2024

Berita Terkait

Rabu, 15 Mei 2024 - 16:45 WIB

Menyongsong Pemilihan Kepala Daerah Fakultas Hukum Unkhair Sosialisasi money Politic 

Rabu, 15 Mei 2024 - 11:50 WIB

Warga Desak Bawaslu dan KPU Deli Serdang Evaluasi Oknum PPK dan Panwascam

Selasa, 14 Mei 2024 - 23:08 WIB

2 Oknum Guru Di Halsel Diduga Aniaya Siswa 

Selasa, 14 Mei 2024 - 15:20 WIB

Pedagang Keluhkan Tarif Retribusi Sampah, Kabid DLH Langkat Berang di Konfirmasi

Senin, 13 Mei 2024 - 23:46 WIB

Muhammad Ilham Berharap Darwis Batubara Dapat Berkolaborasi di Pilkada Deli Serdang 2024

Senin, 13 Mei 2024 - 22:24 WIB

Pengalihan Jembatan PTPN II di Langkat, Diduga Ajang Cari Keuntungan Pribadi

Senin, 13 Mei 2024 - 18:13 WIB

Obi Fishing Tournament 2024, Pemkab Halsel Ajak Harita Nickel Jadikan Soligi Destinasi Wisata Bahari

Minggu, 12 Mei 2024 - 22:30 WIB

Resmi Daftar di DPW PKB, Samaun Hegemur Siap Jadi Calon Wakil Gubernur Papua Barat

Berita Terbaru

Hukum & Kriminal

Kirim Surat Tantangan Tinju ke Hotman, Benny Wulur Giat Latihan

Rabu, 15 Mei 2024 - 02:01 WIB

Daerah

2 Oknum Guru Di Halsel Diduga Aniaya Siswa 

Selasa, 14 Mei 2024 - 23:08 WIB