Dianugerahi Gelar Kaletabata di Kerajaan Kui, LaNyalla Dapat Curhat dari Bupati Alor

Kamis, 2 Juni 2022 - 21:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, ALOR – Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, dianugerahi gelar Kaletabata Kerajaan Kui saat berkunjung ke Kerajaan Kui di Kabupaten Alor, Nusa Tenggara Timur, Kamis (2/6/2022). Dalam kesempatan itu, LaNyalla juga mendapatkan curahan hati dari Bupati Alor, Amon Djobo.

“Kita sampaikan ke pak Ketua DPD RI, masyarakat Alor masih 62% hidup masih sangat sederhana. Karena, lebih banyak mereka ada hidup di daerah-daerah pedalaman. Akses ekonominya masih sangat terbatas sekali, tapi kalau hari ini bapak datang mempersatukan kami ada di Istana Kerajaan Kui ini, kami harus tahu dan kami punya harga diri dan punya martabat. Kami boleh miskin secara materi tapi kami tidak miskin secara harga diri. Bapak Ketua DPD memberikan semangat kepada kami,” katanya.

Baca Juga :  Kemenag Kalbar Siapkan Agenda Kampanye Mandatory Halal

Menurut Bupati Amon Djobo, kedatangan Ketua DPD RI dengan sejumlah senator adalah sebuah penghargaan yang sangat luar biasa. “Terutama bagi kita di daerah. Ini pengakuan yang sangat-sangat luar biasa bagi kita, khusus di Kecamatan Alor Barat Daya, terkhusus untuk Kerajaan Kui. Selamat datang pak,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menambahkan, sejarah masa lampau menceritakan banyak hal. Banyak hal ajaib yang dibuat oleh raja-raja saat itu meski di tengah tengah keterbatasan.

“Tetapi banyak orang lupa bahwa kehadiran kita ini mewakili mereka dengan era terbuka dan maju. Orang lupa ini kerajaan-kerajaan, bukan Kerajaan Kui saja, Kerajaan Alor, Kerajaan Majapahit juga sekarang orang sudah lupa. Padahal itu suatu kekuatan yang mempersatukan republik ini. Pak LaNyalla mengingatkan kami kembali,” ucapnya.

Baca Juga :  Alih Fungsi Lahan Pertanian Penyebab Krisis Beras, LaNyalla: Terapkan Secara Benar UUPA

Ditambahkannya, kehadiran Ketua DPD RI beserta anggota DPD memberikan satu warning, bahwa kita terlahir sama dan satu peradaban ke peradaban lain.

“Kita ini orang-orang bersaudara dan kita ini terlahir dari kerajaan kerajaan sampai masuk ke kapitan sampai sekarang. Kehadiran beliau ke Alor, menyolek kita untuk ingat, ” ungkapnya.

Sementara itu, menanggapi curhatan Bupati Alor, Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, mengatakan siap membantu memperjuangkan semua aspirasi yang diterima.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Michael
Sumber : LaNyalla Center

Berita Terkait

Mediasi Masyarakat Haltim dan PT STS, Capai Kesepakatan
Tarik Tambang Sambut May Day di PT Wanatiara Persada Berlangsung Meriah
Tingkatkan SDM, Idam: IKMTC Berikan Pelatihan Gratis pada Masyarakat Papua
Wagub Malut Pastikan Tak Ada Nepotisme Dalam Pelantikan 3 Kepala OPD
Sejumlah Mahasiswa Gelar Aksi Desak Kejati Malut, Usut Tuntas Dugaan Korupsi Proyek di Taliabu
PT STS, Dan Aparat Simbiosis Kepentingan yang Mengorbankan Rakyat.
Perpendek Waktu Pendaftaran, Panitia Musorkab KONI Halmahera Selatan Disoal
UNUTARA Kampus Inklusif dan Beasiswanya Melimpah.

Berita Terkait

Kamis, 1 Mei 2025 - 10:09 WIB

Menteri Maman Ungkap Capaian dan Tantangan Penghapusan Piutang Macet UMKM

Rabu, 30 April 2025 - 10:31 WIB

Menteri UMKM Apresiasi Terobosan Produk UKM dari APKASINDO

Rabu, 30 April 2025 - 09:07 WIB

Kementerian UMKM Soroti Peran Transformasi Digital dalam Memajukan UMKM

Selasa, 29 April 2025 - 12:40 WIB

Menteri UMKM Dorong Alumni Trisakti Bersatu Tingkatkan Rasio Kewirausahaan

Senin, 28 April 2025 - 15:28 WIB

Wamen UMKM Soroti Pentingnya KUR untuk Dorong Sektor Produksi dan Kurangi Kemiskinan

Senin, 28 April 2025 - 09:05 WIB

Menteri UMKM Siap Tindaklanjuti Aduan AS soal Barang Bajakan di Mangga Dua

Sabtu, 26 April 2025 - 20:51 WIB

Menteri UMKM Ungkap Penyaluran KUR Tembus Rp76 Triliun

Sabtu, 26 April 2025 - 20:20 WIB

Pemerintah Siapkan Penghapusan Utang UMKM, BRI Hapus Kredit Rp15,5 Triliun

Berita Terbaru