Pemkot Tidore Kepulauan Kembali Lakukan MoU Bersama Poltekes Kemenkes Ternate

Minggu, 23 Juli 2023 - 20:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TIDORE – Pemerintah Kota Tidore Kepulauan kembali melakukan Penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) atau Nota Kesepakatan bersama Perguruan Tinggi Politeknik Kesehatan Ternate Kementrian Kesahatan RI (Poltekes Kemenkes Ternate). Dalam hal ini ditanda tangani langsung Oleh Walikota Tidore Kepulauan Capt. H. Ali Ibrahim dengan Direktur Poltekes Kemenkes Ternate Ridwan Yamko yang dilaksanakan di Gedung Multifunction Poltekes Kemenkes Ternate, Sabtu (22/7/2023).

Penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) atau Nota Kesepakatan sesuai dengan Nomor : 100.3.7/1/05/01/2023 Tentang Penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi Antara Politeknik Kesehatan Ternate Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Dengan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan.

Walikota Tidore Kepulauan Capt. H. Ali Ibrahim dalam sambutannya menyampaikan Apresiasi dan Terima Kasih atas inisiatif kampus dalam membangun kerjasama secara resmi dengan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan.

“Dengan terlaksananya penandatangan MoU ini menandakan bahwa pihak kampus Poltekes Ternate dengan pemerintah Daerah Kota Tidore telah memiliki kesamaan pandang untuk saling mendukung peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia di Bidang Kesehatan bagi Kesejahteraan Masyarakat” Ucap Ali Ibrahim.

Walikota dua Periode ini juga mengharapkan dengan kerjasama ini akan dilakukan dengan komitmen dan semangat berbagi, saling mengutungkan, dengan cara yang efektif dan efisien.

“Saya sangat mengharapkan dengan kerjasama ini akan semakin memperkuat fungsi dan peran kedua pihak, terutama dalam melahirkan tenaga kesehatan terampil yang mempunyai daya saing, serta mampu mengaplikasikan ilmunya untuk masyarakat banyak” Harapnya.

Pada Kesempatan yang sama juga Direktur Poltekes Kemenkes Ternate Ridwan Yamko menyampaikan bahwa penandatanganan MoU sebagai kerjasama ini baru pertama kali dilakukan dengan Pemerintah Daerah dalam Hal ini oleh Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan.

Baca Juga :  Ekspose dan Pelatihan Aplikasi Sinar Pemkot Tidore, Ini Instruksinya

“Perjanjian Kerjasama ini merupakan Perjanjian kerjasama kali pertama yang dilakukan oleh Poltekes Kemenkes Ternate dengan Pemerintah Daerah”. Tuturnya.

Seusai melakukan Penandatangan MoU Ali Ibrahim juga menyempatkan untuk memberikan Nasehat dan Motivasi Kepada 611 Orang Mahasiswa Baru Poltekes Ternate, Ia menyampaikan bahwa Mahasiswa baru harus terus semangat menempuh pendidikan dan memberikan ucapan terima kasih kepada kedua orang tua yang telah memberikan pendidikan sampai saat ini.

Penandatangan MoU tersebut juga disaksikan oleh Wakil Direktur satu dan dua bersama Para Dosen Poltekes Ternate, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tidore , Kepala BPKSDM Kota Tidore, Plt. Kepala Bappelitbang Kota Tidore, Sekretaris RSUD Kota Tidore, Kepala Dinas Sosial Kota Tidore, Kepala Bagian Hukum Setda Tidore, Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda Tidore, Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kota Tidore, dan 611 Orang Mahasiswa Baru Poltekes Ternate.

Baca Juga :  Pemkot Tidore Menyerahkan Hibah Tanah Kepada Pemkab Halmahera Tengah

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : MUFIK
Sumber :

Berita Terkait

Menyongsong Pemilihan Kepala Daerah Fakultas Hukum Unkhair Sosialisasi money Politic 
Warga Desak Bawaslu dan KPU Deli Serdang Evaluasi Oknum PPK dan Panwascam
2 Oknum Guru Di Halsel Diduga Aniaya Siswa 
SBGN Kota Ternate Gugat Vendornya Bank Indonesia Perwakilan Malut Di Disnaker
Pedagang Keluhkan Tarif Retribusi Sampah, Kabid DLH Langkat Berang di Konfirmasi
Muhammad Ilham Berharap Darwis Batubara Dapat Berkolaborasi di Pilkada Deli Serdang 2024
Pengalihan Jembatan PTPN II di Langkat, Diduga Ajang Cari Keuntungan Pribadi
Resmi Daftar di DPW PKB, Samaun Hegemur Siap Jadi Calon Wakil Gubernur Papua Barat

Berita Terkait

Senin, 13 Mei 2024 - 16:45 WIB

Kunjungi Balai Pemasyarakatan (BAPAS) Kelas I Makassar, Komite I Akan Perjuangkan Aspirasi Bapas

Minggu, 12 Mei 2024 - 20:01 WIB

Demi Bela Klien, Benny Wulur Tantangan Tinju Hotman Paris di Ring Arena

Selasa, 23 April 2024 - 20:19 WIB

Pada Sidang Mediasi, Nasabah WAL Minta Instrumen Pengembalian Dana

Senin, 4 Maret 2024 - 19:15 WIB

Lanny Gumulya Peraih Emas Asian Games IV Meninggal di Usia 80 Tahun

Rabu, 28 Februari 2024 - 21:12 WIB

Keluarga Brigadir J Gugat Perdata Ferdy Sambo Hingga Presidan Rp7,5 M

Rabu, 21 Februari 2024 - 14:27 WIB

Breaking News: Kylian Mbappe Dikonfirmasi Gabung Real Madrid

Selasa, 13 Februari 2024 - 12:27 WIB

Diduga Jadi Kurir Narkoba, Oknum Sipir Rutan Weda Di Tangkap

Selasa, 30 Januari 2024 - 11:42 WIB

Kabur ke Rumah Paman, Tersangka Pencabulan Bocah 7 Tahun di Langkat Diciduk Polisi

Berita Terbaru