Danrem 152 Babullah Mengapresiasi PT Wanatiara Telah Memberikan Manfaat Terhadap Masyarakat

Senin, 13 November 2023 - 11:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, HALSEL – Komandan Korem (Danrem) 152 Babullah Brigjen TNI Elkines Villando Dewangga melakukan kunjungan kerja ke wilayah operasional PT Wanatiara Persada site Haul Sagu di Pulau Obi, Halmahera Selatan (Halsel), Maluku Utara (Malut).

Kunjungan ini bertujuan untuk mengecek keamanan dan kelancaran aktivitas pertambangan nikel di sana.

Danrem dan rombongannya tiba di site Haul Sagu pada hari Minggu (12/11/2023) dan disambut oleh CEO PT Wanatiara Persada Qi Hong Bin beserta jajaran manajemen perusahaan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan itu, Danrem menyerahkan plakat sebagai tanda penghargaan kepada perusahaan atas kontribusinya dalam pembangunan daerah.

“Kami datang ke sini untuk melihat langsung kondisi perusahaan dan memberikan dukungan agar operasionalnya dapat berjalan dengan aman dan lancar. Kami juga mengapresiasi PT Wanatiara Persada yang telah memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar dan pemerintah daerah,” ujar Danrem.

Baca Juga :  47 Kelompok Tani Kota Tidore Kepulauan Terima Bantuan Cultivator Dinas Pertanian Kota Tidore Kepulauan

Usai penyerahan Plakat kepada manajemen, CEO Wanatiara Persada, Qi Hong Bin mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan dukungan yang diberikan oleh Danrem dan jajarannya.

“Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan kunjungan kerja yang dilakukan oleh Bapak Danrem dan rombongan. Kami merasa terhormat dan mendapat motivasi tambahan untuk terus berkontribusi bagi pembangunan bangsa dan negara, khususnya di Maluku Utara,” kata Qi Hong Bin.

Sementara itu, Deputy GM Legal-Publik Relation Darmanusa Alting, mengatakan bahwa kunjungan Bapak Danrem ke PT. Wanatiara Persada juga membawa dampak yang baik

“Khususnya arahan Pak Danrem yang menyangkut sistem keamanan dalam dan sekitar lokasi Perusahan, dan secara tegas Beliau juga ingatkan khususnya pada anggota PAM TNI aktif yang bertugas bersama anggota PAM dari Polres agar disiplin, tegas dan saling koordinasi dengan pihak Management Perusahan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari dan tidak boleh tinggalkan Pos atau site tanpa sepengetahuan Pimpinan Perusahaan,” ucap Darma, Minggu (12/11/2023).

Baca Juga :  Terjadi Adu Mulut Akibat Pasien Lakalantas Ditolak Inap

Selain agenda kunjungan kerja tersebut, Danrem dan rombongan juga diajak untuk meninjau fasilitas pengolahan nikel, tempat penampungan material, hingga sistem monitoring keamanan yang ada di dalam perusahaan.

Danrem tampak antusias dan memberikan beberapa masukan kepada pihak perusahaan.

PT Wanatiara Persada merupakan salah satu perusahaan pertambangan nikel yang beroperasi di Pulau Obi, Halsel, Malut.

Seperti diketahui, Perusahaan ini memiliki kapasitas produksi sekitar 2,5 juta ton nikel per tahun dan menyerap tenaga kerja sekitar 3.000 orang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Abdila Amin
Editor : Yuli
Sumber :

Berita Terkait

Menyongsong Pemilihan Kepala Daerah Fakultas Hukum Unkhair Sosialisasi money Politic 
Bahas Program dengan Kadispen, Bamus Betawi Dorong Mulok Masuk dalam Kurikulum Sekolah
Warga Desak Bawaslu dan KPU Deli Serdang Evaluasi Oknum PPK dan Panwascam
2 Oknum Guru Di Halsel Diduga Aniaya Siswa 
SBGN Kota Ternate Gugat Vendornya Bank Indonesia Perwakilan Malut Di Disnaker
Pedagang Keluhkan Tarif Retribusi Sampah, Kabid DLH Langkat Berang di Konfirmasi
Pengalihan Jembatan PTPN II di Langkat, Diduga Ajang Cari Keuntungan Pribadi
Muhammad Ilham Berharap Darwis Batubara Dapat Berkolaborasi di Pilkada Deli Serdang 2024

Berita Terkait

Senin, 13 Mei 2024 - 16:45 WIB

Kunjungi Balai Pemasyarakatan (BAPAS) Kelas I Makassar, Komite I Akan Perjuangkan Aspirasi Bapas

Minggu, 12 Mei 2024 - 20:01 WIB

Demi Bela Klien, Benny Wulur Tantangan Tinju Hotman Paris di Ring Arena

Selasa, 23 April 2024 - 20:19 WIB

Pada Sidang Mediasi, Nasabah WAL Minta Instrumen Pengembalian Dana

Senin, 4 Maret 2024 - 19:15 WIB

Lanny Gumulya Peraih Emas Asian Games IV Meninggal di Usia 80 Tahun

Rabu, 28 Februari 2024 - 21:12 WIB

Keluarga Brigadir J Gugat Perdata Ferdy Sambo Hingga Presidan Rp7,5 M

Rabu, 21 Februari 2024 - 14:27 WIB

Breaking News: Kylian Mbappe Dikonfirmasi Gabung Real Madrid

Selasa, 13 Februari 2024 - 12:27 WIB

Diduga Jadi Kurir Narkoba, Oknum Sipir Rutan Weda Di Tangkap

Selasa, 30 Januari 2024 - 11:42 WIB

Kabur ke Rumah Paman, Tersangka Pencabulan Bocah 7 Tahun di Langkat Diciduk Polisi

Berita Terbaru